Jumat, 19 April 2024

Fahri Hamzah Dipecat PKS karena Loyalis Anis Matta

Berita Terkait

Anggota DPR RI dari PKS Fahri Hamzah bersama Presiden PKS Anis Matta (2013-2015) di acara peluncuran buku karya mereka di Jakarta beberapa waktu lalu. Foto: istimewa
Anggota DPR RI dari PKS Fahri Hamzah bersama Presiden PKS Anis Matta (2013-2015) di acara peluncuran buku karya mereka di Jakarta beberapa waktu lalu. Foto: istimewa

batampos.co.id – Pemecatan Fahri Hamzah dari saeluruh jenjang di Partai Keadilan Sejahtera (PKS) menuai tanggapan beragam. Beberapa pengamat menilai, pemecatan Fahri tak semata karena sering membuat pernyataan kontroversial dan kontraproduktif di mata petinggi PKS, tapi juga karena Fahri Loyalis Anis Matta, Presiden PKS PERIODE 2013-2015 sebelum Sohibul Iman.

Menurut pengamat politik dari Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) Siti Zuhro, Fahri dipecat karena bukan pendukung rezim PKS yang berkuasa saat ini.

’’Logika kompetensi, logika integritas, dan logika kualitas dari seorang kader tidak pernah jadi pertimbangan dalam logika kekuasaan. Ketika saya naik, kamu tidak mendukung saya, maka tidak akan diakomodasi,’’ ujar Siti di Jakarta, sENIN (4/4/2016).

Siti heran dengan keputusan Majelis Syura dan Majelis Tahkim PKS yang cukup ’’fenomenal’’ tersebut. Bahkan, dia menyebut keputusan pemecatan semacam itu bukan kultur PKS.

Selama ini adanya faksi-faksi di internal PKS tidak pernah muncul secara terbuka. Bahkan, di era Anis Matta, mereka yang berbeda faksi tidak pernah disingkirkan.

’’Yang berbeda faksi malah mendapat kursi kekuasaan,’’ ujar Siti.

Dia mencontohkan, Sohibul Iman yang menjadi wakil ketua DPR menggantikan Anis di DPR periode lalu. Persisnya, pada 2013. Saat itu Anis naik menjadi presiden PKS setelah Luthfi Hasan Ishaaq tersangkut kasus suap pengaturan kuota impor daging sapi.

Dilihat dari lain sisi, perlawanan Fahri tersebut juga ’’fenomenal’’. Sebab, Majelis Syura adalah ’’kekuatan absolut’’ di PKS. ’’Ini (perlawanan Fahri, Red) tidak akan mudah mengingat dalam kultur PKS, hampir tidak ada yang pernah melakukannya,’’ kata Siti. (bay/c7/pri/JPGRUP)

Baca Juga:
> Dipecat PKS, Fahri Tetap Ngantor di DPR RI
> Fahri Hamzah Terima Surat Pemecatan di Masjid Usai Salat Isya
> Sering Buat Pernyataan Kontroversi Jadi Alasan PKS Pecat Fahri Hamzah
> Waduh, PKS Pecat Fahri Hamzah

Update