Rabu, 24 April 2024

SMK Al-Jabar Kunjungi Perpustakaan BP Batam

Berita Terkait

smk-aljabarbatampos.co.id – Mengisi rangkaian kegiatan di Hari Pendidikan Nasional, Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Al-Jabar yang berlokasi di kawasan Bengkong, Batam, mengunjungi Perpustakaan Badan Pengusahaan (BP) Batam, Batam Centre, Senin (2/5).

Kunjungan para siswa SMK Al-Jabar tersebut dipimpin langsung oleh Kepala SMK Al-Jabar, Deden Sirozuddin, SPd.I., bersama Dewan Pembina Yayasan Syamsuddin SMK Al-Jabar, Hj. Darojah, Kepala Perpustakaan SMK Al-Jabar, Dermawani S, S.Pd., dan Wali Kelas XII MP, Arly Saptoly, S.Pd.

Kujungan para siswa klas 1 dan 2 dan para guru SMK Al-Jabar diterima oleh Ka. Bag. Sekretariat Arsip dan Perpustakaan, Wahyu Suci Rahayu bersama para staf pengelola Perpustakaan BP Batam di Gedung B, IT Centre BP Batam, Batam Centre, Batam.

Dalam kunjungan tersebut Kepala SMK Al-Jabar, Deden Sirozuddin mengatakan, bahwa kunjungan ke Perpustakaan BP Batam adalah bagian dari rangkaian kegiatan memperingati Hari Pendidikan Nasional yang telah dimulai sejak Senin pagi di sekolahnya, yaitu mengapresiasi para guru dan lingkungan sekolah, meski kunjungan ke Perpustakaan BP batam mengalami pemunduran jam kedatangan.

“Selain dalam rangka peningkatan minat baca dan pengenalan lebih jauh tentang pengelolaan perpustakaan, kunjungan kami juga dalam rangka proses akreditasi sekolah kami pada tingkat yang lebih tinggi,” ujar Deden Sirozuddin.

Sementara itu Wahyu Suci Rahayu menyambut baik dan mengapresiasi kunjungan para guru dan siswa SMK Al-Jabar ke Perpustakaan BP Batam.

“Meskipun Perpustakaan BP Batam adalah kategori perpustakaan khusus, namun tidak menutup kemungkinan untuk dimanfaatkan oleh pelajar dan masyarakat umum,” ujar Wahyu Suci Rahayu dalam sesi dialog dan diskusi.

Ka. Bag. Sekretariat Arsip dan Perpustakaan juga mempersilakan para siswa dan pengelola perpustakaan SMK Al-Jabar untuk mempelajari teknik pengelolaan Perpustakaan BP Batam.

SMK Al-Jabar di bawah naungan Yayasan Prof. Syamsuddin yang berlokasi di Bengkong, sudah berdiri sejak tahun 1994 atau berusia 22 tahun, dan memiliki 4 program studi, yaitu Otomotif, Mesin Produksi, Teknik Komputer Jaringan (TKJ), dan Audio Video (multimedia).

Dalam kunjungan tersebut para siswa berkesempatan untuk melihat-lihat koleksi dan membaca buku-buku, meninjau ruang multimedia, dan mendaftar sebagai anggota Perpustakaan BP Batam yang dipandu oleh staf layanan dan pengolahan perpustakaan.

Di akhir kunjungan Perpustakaan BP Batam menyerahkan 3 buah buku Mengungkap Fakta Pembangunan Batam kepada SMK Al-Jabar untuk menjadi koleksi Perpustakaan SMK Al-Jabar. (Yudi H. Purdaya)

Update