Kamis, 25 April 2024

PKB Batam Gelar Nusantara Mengaji di Seluruh Kecamatan

Berita Terkait

Ketua Panitia Gerakan Nusantara Mengaji di Batam, Aman. Foto: Cecep Mulyana/ Batam Pos
Ketua Panitia Gerakan Nusantara Mengaji di Batam, Aman. Foto: Cecep Mulyana/ Batam Pos

batampos.co.id – Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) menyelenggarakan Gerakan Nusantara Mengaji serentak se-Indonesia, termasuk Batam, Sabtu-Minggu (7-8/5). Dalam dua hari, ditargetkan 300.000 orang khatam Alquran.

”Untuk Batam sendiri, kita menargetkan 1.100 orang,” ungkap Ketua Panitia Gerakan Nusantara Mengaji di Batam, Aman, Rabu (4/5).

Aman menyampaikan, program tersebut digagas langsung Ketua Umum DPP PKB, Muhaimin Iskandar yang akrab disapa Cak Imin. Membudayakan mengaji setelah salat fardu yang sudah jarang dilakukan masyarakat.

Sekaligus memohon keselamatan, keberkahan, dan kesejahteraan masyarakat Indonesia di tengah kondisi bangsa yang kian terpuruk secara ekonomi.

Juga sebagai bentuk tolak bala, atau upaya menghindari bangsa Indonesia dari berbagai bencana, serta upaya mencari jalan keluar dari berbagai persoalan bangsa.

”Kami mengajak seluruh lapisan masyarakat Batam untuk bersama-sama mengaji dan menghatamkan Alquran,” beber mantan aktivis Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) ini.

Aman menyampaikan pelaksanaannya melibatkan pengurus masjid, hafiz Quran, masyarakat, serta tokoh agama. ”Kita gelar di seluruh kecamatan,” ungkapnya. (hgt)

Update