Selasa, 19 Maret 2024

Pemko Batam Siapkan Beasiswa Siswa Berprestasi

Berita Terkait

Pelajar SMA saat konvoi kelulusan di Pasir Putih, Batamcentre tahun lalu. Foto: Dalil Harahap/ Batam Pos
Pelajar SMA saat konvoi kelulusan di Pasir Putih, Batamcentre tahun lalu. Foto: Dalil Harahap/ Batam Pos

batampos.co.id – Data yang dirilis dari Dinas Pendidikan Provinsi Kepri, Batam menduduki posisi pertama dengan hasil kelulusan ujian nasional terbaik se- Provinsi Kepri tahun ini.

Atas pencapaian ini, Pemerintah Kota Batam tengah menyiapkan bantuan pendidikan atau beasiswa kepada siswa-siswa yang berprestasi untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang selanjutnya.

Bagi siswa yang berhasil lolos Seleksi Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMPTN) tanpa harus melakukan tes, Pemko akan membiayai pendidikan hingga selesai.

Setidaknya ada lima universitas negeri yang menjadi tempat siswa-siswa melanjutkan sekolah mereka yaitu Universitas Indonesia (UI), Institut Teknologi Bandung (ITB), Universitas Gadjah Mada (UGM), Unair dan Universitas Padjajaran Bandung.

“Jika mereka lolos tanpa seleksi, semua biaya pendidikan akan dibiayai oleh Pemko Batam,” kata Kepala Bidang Pendidikan Menengah (Dikmen) Dinas Pendidikan Kota Batam, Andi Agung, Sabtu (7/5/2016).

“Alhamdulillah kita bisa mempertahankan prestasi kita di UN tahun ini,” kata dia.

Untuk UN SMA, siswa SMAN 3 Batam menduduki peringkat pertama atas nama Rahmi Adelina dengan total 530 disusul posisi dua dan tiga dari  SMAN 1 Batam, keempat SMAN 3, sedangkan SMAN 1 Batam di posisi nomor lima.

Sementara untuk tingkat SMK Batam mendominasi hingga 10 besar. (cr17)

Update