Selasa, 23 April 2024

Polisi Sita Ribuan Botol Mikol di Bengkong

Berita Terkait

Ilustrasi mikol
Ilustrasi mikol

batampos.co.id – Jajaran Polsek Bengkong menyita ribuan minuman beralkohol (mikol) yang disimpan di salah satu ruko di kawasan Bengkong Laut, Selasa (24/5/2016) sore. Minuman tersebut diketahui didatangkan secara ilegal melalui pelabuhan tikus.

Kapolsek Bengkong, AKP Hendrianto mengatakan penangkapan tersebut berdasarkan laporan masyarakat. Kemudian pihaknya melakukan pengintaian dan menggerebek ruko tersebut.
“Ada ribuan mikol yang kita sita dan langsung diamankan ke Polresta,” ujar Hendrianto.
Dia menjelaskan penyitaan itu juga untuk menciptakan suasana kondusif menjelang bulan Ramadan. Rencananya, mikol tersebut akan diedarkan khususnya di wilayah Nagoya.
“Karena bertepatan jelang Ramadan kita langsung menggrebek gudang penyimpanan ini. Dari mana asal minuman belum kita ketahui,” tegasnya.
Hendrianto menjelaskan gudang itu sengaja di sewa pemiliknya. Sedangkan aktivitas pemindahan mikol biasa dilakukan pasa malam hari.
“Itu ruko hanya disewa. Dan kita masih melakukan penelusuran terhadap pemiliknya,” tutur Hendrianto.
Pantauan Batam Pos di Mapolresta Barelang, ribuan mikol itu diangkut menggunakan empat lory. Kemudian mikol dipindahkan dan diamankan di gudang Mapolresta. (opi)

Update