Jumat, 29 Maret 2024

Pelantikan Ketua PN Batam, Pembenahan SDM Jadi Tugas Awal

Berita Terkait

 

Pelantikan Ketua PN Batam
Pelantikan Ketua PN Batam

batampos.co.id – Edward Harris Sinaga, resmi menjabat sebagai Ketua Pengadilan Negeri (PN) Batam yang baru, menggantikan jabatan yang pernah diemban Aroziduhu Waruwu, sebelumnya. Dalam acara sidang luar biasa pengambilan sumpah jabatan, pelantikan, dan serah terima jabatan Ketua PN Batam itu, langsung dilantik oleh Ketua Pengadilan Tinggi (PT) Pekanbaru, I Putu Widnya, Jumat (10/6) sore di ruang sidang utama PN Batam.

Beralih tugas dari Wakil Ketua PN Denpasar, Bali, Edward Harris Sinaga siap melakukan tugas yang akan dijalaninya di PN Batam, terutuma melakukan pembenahan SDM di PN Batam terlebih dahulu. “Langkah awal ini saya ambil untuk memperlancar kinerja serta memperjelas aturan yang sudah diterapkan agar dilaksanakan sebaik mungkin,” ujar Ketua PN Batam, Edward usai dilantik.

Lebih lanjut ia mengatakan, aturan lainnya seperti ketertiban persidangan, turut menjadi perhatian utama. “Sistem jadwal persidangan yang sudah memakai komputerisasi, akan aktif sebagaimana mestinya, dengan cara komunikasi yang optimal kepada pihak rutan. Sehingga sidang bisa digelar sesuai jadwal,” jelasnya.

Terkait masalah perkara-perkara yang kini dalam proses penanganan atau belum selesai disidangkan, Edward memilih untuk mempelajari berkas-berkas terlebih dahulu. “Pastinya ditindaklanjuti, tapi masih saya pelajari dulu,” ungkap Edward yang juga didampingi sang istri.

Dalam acara yang berlanjut hingga berbuka puasa tersebut, turut dihadiri jajaran Muspida Kota Batam dan Denpasar, Walikota Batam, Danlanal Batam, rekanan serta tamu undangan lainnya. Banyak harapan yang ditujukan kepada Ketua PN Batam yang baru, agar pengadilan hukum di Kota Batam dapat ditegakkan sesuai aturan yang benar. (cr15)

Update