Selasa, 19 Maret 2024

Dubes Asing di Singapura Kunjungi Kepri, Jajal Lapangan Golf di Bintan dan Batam

Berita Terkait

Salah satu lapangan golf di Bintan, Kepulauan Riau
Salah satu lapangan golf di Bintan, Kepulauan Riau

batampos.co.id – Duta-duta besar asing yang ada di Singapura datang berkunjung ke Kabutapten Bintan, Provinsi Kepri, Jumat (29/7). Hari ini, Sabtu (30/7) mereka menjajal lapangan golf yang ada di Bintan Ria. Kepala Dinas Pariwisata Kepri, Guntur Sakti ini merupakan momentum untuk memperkenal Provinsi Kepri.

“Memang yang menginisiasikan rencana ini adalah Dubes RI yang ada di Singapura. Bagi kami, ini menjadi momentum yang tepat untuk memperkenalkan Kepri,” ujar Guntur kemarin disela-sela menyambut kedatangan rombongan di Bandara Raja Haji Fisabilillah (RHF) Tanjungpinang.

Diungkapkannya, rombongan akan menginap di Bintan Lagoon. Keesokan harinya (hari ini,red) akan bermain golf di Bintan Lagoon Golf Resort. Masih kata Guntur, pada hari yang sama, rombongan akan melanjutkan perjalanan ke Batam. Setiba di Batam akan meninjau kawasan Industri Batam Mindo.

“Ini adalah bentuk respon dari Kedutaan Besar RI yang ada di Singapura, atas terjadinya isu-isu yang negati tetang Batam dan Bintan beberapa waktu lalu,” papar Guntur.

Seperti diketahui, langkah ini adalah upaya untuk memulihkan nama baik Pariwisata Batam dan Bintan (Babin), karena digoyang isu miring beberapa waktu mendapat perhatian serius dari Kedutaan Besar RI (KBRI) di Singapura. Duta Besar RI untuk Singapura, Ngurah Swajaya berjanji akan membawa dubes-dubes asing di Singapura untuk datang bertandang di Babin.

“Memang kita akui, isu-isu miring beberapa waktu lalu, menjadi warning bagi Pemerintah Singapura. Ada dugaan yang menganalisa, gangguan yang terjadi lebih disebabkan karena persaingan bisnis,” ujar Ngurah Swajaya saat bertandang ke Tanjungpinang belum lama ini.

Ditegaskannya, untuk memulihkan nama baik pariwisata Babin, pihaknya sudah menyiapkan strategi khusus. Yakni dengan mengundang dubes-dubes asing yang ada di Singapura untuk sama-sama bertandang ke Babin. Disebutkannya, Jerman dan Belanda sudah mengkonfirmasikan untuk ikut.

“Duta Belanda dan Jerman sudah conform, kami masih menunggu dari dubes asing lainnya yang ada di Singapura. Terobosan ini, perlu dilakukan untuk menunjukan kalau Babin bersahabat bagi wisman,” jelasnya.(jpg/bpos)

Update