Kamis, 25 April 2024

Motor Habis Bensin, Dua Penjambret Babak Belur Diamuk Masa

Berita Terkait

Ilustrasi
Ilustrasi

batampos.co.id – M Ridwan dan Febry, dua pelaku jambret babak belur diamuk masa di kawasan Genta Pos, Batuaji, Rabu (3/8) malam.

Kedua pelaku ditangkap warga setelah sepeda motor Honda CBR yang dipakai untuk menjambret kehabisan bahan bakar minyak (BBM).

Sebelum diamuk masa, Febry salah satu pelaku sempat mengeluarkan pisau untuk menakuti warga, namun warga yang sudah geram dengan aksi jembret yang marak terjadi belakangan ini tidak gentar dan memasai dua pelaku.

Sepeda motor kedua pelaku juga dirusak masa sebelum polisi datang mengamankan dua pelaku dan sepeda motor tersebut.

Dwi Irawan yang menjadi korban aksi jembret kedua pelaku menuturkan, kedua pelaku merampas ponselnya saat disedang dalam perjalanan dari Batuaji menuju ke kawasan SP Plaza Sagulung.

“Saya dibonceng Erik teman saya. Kami mau jumpa kawan di SP, kebetulan saya lagi SMS sama kawan yang mau dijumpai itu tapi tiba-tiba mereka (dua pelaku) pepet dan rampas hape saya,” ujar Dwi.

Aksi perampasan itu terjadi jalan raya R Suprapto Batuaji persisnya setelah lampu merah simpang Puteri Hijau dari arah Batuaji. Tak rela ponsel dirampas dua pelaku, Dwi dan Erik selaku joki sepeda motor langsung tancap gas mengejar kedua pelaku.

“Mereka lari ke dalam arah RKT,” ujar Dwi. Melihat kedua pelaku makin laju dan tak bisa dikejar lagi, Dwi dan Erik lantas teriak jambret. Tariakan tersebut direspon baik warga pengguna jalan lainnya yang langsung menguber kedua pelaku.

Namun belum terlalu jauh mengejar, kedua pelaku tiba-tiba berhenti di simpang empat Genta Pos karena bensin di sepada motor mereka habis. “Habis bensin mereka tak bisa lari lagi,” ujar Dwi.

Saat ditanya baek-baek oleh warga, Febry pelaku jambret yang badan lebih besar malah mengeluarkan pisau, sehingga warga semakin marah dan memasai keduanya hingga babak belur.

Kedua pelaku dan sepeda motor yang dipakai untuk menjambret sudah diamankan di Mapolsek Batuaji untuk ditindak lanjuti.

Kanit Reskrim Polsek Batuaji AKP M Said membenarkan kejadian itu. Dua pelaku sudah diamankan bersama barang bukti sepeda motor yang dipakai dua pelaku. (eja)

Update