Jumat, 29 Maret 2024

494 Wisudawan UIB Siap Bersaing di Pasar Kerja

Berita Terkait

Sebanyak 494 lulusan program pendidikan Magister, Sarjana serta Diploma Universitas Internasional Batam (UIB) mewisuda  melaksana sidang senat terbuka di BallRoom Swiss Bell Hotel Harbourbay, Batuampar, Rabu, (30/11/2016). Foto: Rezza Herdiyanto/Batam Pos
Sebanyak 494 lulusan program pendidikan Magister, Sarjana serta Diploma Universitas Internasional Batam (UIB) mewisuda melaksana sidang senat terbuka di BallRoom Swiss Bell Hotel Harbourbay, Batuampar, Rabu, (30/11/2016). Foto: Rezza Herdiyanto/Batam Pos

batampos.co.id – Universitas Internasional Batam (UIB) mewisuda 494 lulusan program pendidikan Magister, Sarjana, serta Diploma, di Ball Room Swiss Bell Hotel Harbourbay, Rabu, (30/11/2016).

Sebanyak 24 orang diwisuda menjadi sarjana Teknik Sipil, 15 orang sarjana Elektro, 79 orang sarjana Sistem Informasi, 125 orang sarjana Manajemen, 71 orang sarjana Akutanssi, 53 orang sarjana Hukum, 66 orang magister manajeman, 40 orang magister ilmu hukum, dan 21 orang diploma Perhotelan.

Ketua Yayasan Marga Tionghoa Indonesia (YMTI) Batam, Soehendro Gautama, mengucapkan rasa terima kasih atas kepercayaan yang diberikan orang tua wisudawan kepada UIB untuk mendidik mereka.

“Hari ini telah dilantik 494 wisudawan yang terdiri dari 21 lulusan D-III, 367 lulusan S1 dan 106 lulusan S2, dengan rata-rata IPK lulusan adalah 3,38. Dengan demikian, total alumni UIB saat ini menjadi 3.502 orang,” ujarnya.

Dalam kesempatan ini, Soehendro juga berharap kepada lulusan magister yang mayoritas berasal dari Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk dapat meningkatkan kualitas pelayanan publik di lingkungan Kota Batam dan Provinsi Riau. Sementara yang lainnya, sudah siap bersaing di pasar kerja, bahkan sudah banyak yang terserap pasar kerja jauh sebelum diwisuda.

“Kami harap Program magister UIB dapat menjadi rujukan dalam pengembangan SDM bagi instansi pemerintah di Kepulauan Riau,” katanya

Dalam rangka mewujudkan visi misinya,  UIB terus berupaya memberikan layanan pendidikan tinggi yang berkualitass internasional. Demi tercapainya visi misi itu, saat ini UIB telah memiliki 25 tenaga pengajar S3 dan masih ada 25 dosen lagi yang tengah menempuh studi S3 di dalam maupun di luar negeri.

Maka dari itu, tidak mengherankan apabila beberapa tenaga pengajar UIB berhasil mendapatkan prestasi yang tidak bisa dipandang sebelah mata di tahun 2016 ini. Beberapa prestasi itu diantaranya, menyabet gelar sebagai Dosen Berprestasi dan Tenaga Kependidikan Berprestasi yang ditetapkan oleh Kopertis Wilayah X.

Selain tenaga pengajar, prestasi dari mahasiswa UIB juga tidak kalah mencengangkan. Beberapa mahasiswa UIB menunjukkan kompetensi yang luar biasa ditingkat regional, nasional, maupun internasional selama tahun 2016 ini.

Salah satunya Putri Andini dari prodi S2 Magister Ilmu Hukum yang terpilih sebagai juara tiga besar se Korea Selatan dalam Jurnal tentang Hukum Perbankan. Atas gelar ini, Putri Andini menjadi satu-satunya mahasiswa asing yang meraih penghargaan tersebut.

“Berbagai prestasi lainnya juga didapatkan mahasiswa UIB dengan mengungguli Universitas ternama di Idonesia seperti UI, Unpad, Unair, USU dan Unhas,” tuturnya.

Selain meningkatkan pendidikan tenaga pengajar, YMTI Batam juga meningkatkan jumlah dan mutu sumberdaya, sarana, dan Prasarana kampus. “Pada tahun 2016 ini, telah diselesaikan pembangunan gedung B. Selanjutnya akan dibangun UIB Main Building setinggi 12 lantai untuk administrasi, auditorium, perpustakaan dan ruang kuliah,” imbuhnya. (cr1)

Update