Sabtu, 20 April 2024

Jefridin Dilantik Jadi Sekda Batam Bersama 1.141 Pejabat Lain

Berita Terkait

Walikota Batam Muhamad Rudi melantik Sekertaris Daerah Kota Batam Jefridin di Dataran Engku Putri Batam, Jumat (30/12). Selain melantik sekdaWalikota juga melantik eselon II, III dan IV dijjaran Pemko Batam. Foto: Cecep Mulyana/Batam Pos

batampos.co.id – Hujan deras mewarnai pelantikan dan pengukuhan 1.141 pejabat Pemerintah Kota (Pemko) Batam di Dataran Engku Putri, Jumat (30/12/2016) siang. Mereka dilantik dan dikukuhkan sesuai dengan organisasi perangkat daerah (OPD) yang baru.

Pejabat pertama yang dilantik adalah Jefriddin menjabat sebagai Sekretaris daerah (Sekda) Kota Batam. Mantan Kadispenda Kota Batam ini basah kuyup saat Wali Kota Batam Muhammad Rudi membacakan sumpah jabatan sebagai Sekda Kota Batam.

Meski hujan deras, pelantikan tetap berlangsung dengan tenang. Bahkan angin kencang tak menyurutkan niat Walikota untuk melantik dan mengukuhkan 1.140 pejabat lainnya. Yang terdiri dari eselon II B, III dan pejabat eslon IV. Secara rinci, pejabat eslon yang dilantik, ada 39 eselon IIB, 191 eselon III, dan 910 eselon IV.

Wali Kota Batam Muhammad Rudi mengatakan pelantikan menyeluruh untuk memenuhi kriteria sesuai dengan organisasi perangkat daerah (OPD) yang baru. Yang mana jika tidak dilantik anggaran tidak bisa jalan.

“Saya lantik dan kukuhkan untuk menyamakan dengan OPD yang baru. Sehingga Januari semuanya bisa bekerja dengan tugas masing-masing,” kata Rudi saat memberi kata sambutan.

Ia juga mengakui adanya beberapa eselon II hingga IV yang belum mendapat jabatan. Namun, ia meminta para PNS bergolongan tinggi itu bersabar karena dalam waktu dekat juga akan ada perbaikan.

“Yang belum kebagian bersabar. Nanti BKDlah yang akan memperbaiki,” jelas Rudi.

Rudi juga berpesan kepada pejabat yang baru dilantik agar bisa bekerja sungguh-sungguh dan profesional. Sebab, penetapan mereka sebagai pejabat di lingkungan Pemko Batam tanpa adanya punggutan biaya sepersen pun.

“Tak ada titipan satu rupiahpun untuk pelantikan ini. Ibu dan bapak yang dilantik adalah yang kami nilai mampu mengemban tugas. Karena itu, marilah kita bangun Batam lebih baik lagi,” harap Rudi.

Sementara itu, Sekda Kota Batam yang baru Jefridin mengaku tak ada persiapan khusus dalam pelantikan kali ini. Karena ia pribadi sudah berkali-kali menjalani prosesi pelantikan.

“Eselon IV saja ada sampai tujuh kali,” ujarnya.

Jefridin merupakan Sekda terpilih yang berhasil menyingkirkan calon lain melalui proses assessment test. Uji kelayakan telah dilakukan beberapa bulan lalu, dan penetapan ini pun sudah mendapatkan persetujuan Gubernur Kepri.

“Pelantikan saat hujan saya nilai berkah. Dan semoga saya bisa mengemban tugas dengan baik. Dan bisa membantu mewujudkan RPJMD pimpinan empat tahun kedepan,” terang Jefridin.

Selain itu, pejabat yang dilantik diantaranya:

  1. Sekwan yang dijabat Asril,
  2. M Syahrir sebagai Kepala BKD dan SDM,
  3. Wan Darussalam sebagai Kepala Badan Perencanaan, Penelitiaan dan Pembangunan Batam,
  4. Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk & KB dijabat Ummiati,
  5. Aspawi Pertanahan,
  6. Nurzali sebagai Kasatpol PP,
  7. Kadis Tenaga Kerja dijabat Rudi Syakakirti,
  8. Kadis Bina Marga dan Sumber Daya Air dijabat Yumasnur,
  9. Kadis Cipta Karya dan Tata Ruang dijabat Suhar,
  10. Kadis Ketahanan Pangan dan Pertanian dijabat Zulhendri,
  11. Kadis Kominfo, Salim,
  12. Kadis Perdagangan & Perindustrian, Zarefriadi,
  13. Kadis Koperasi & Usaha Mikro, Suleman Nababan,
  14. Kadis Perumahan, Permukiman & Pertamanan dijabat Herman Rozi,
  15. Kadis Pemadam Kebakaran & Penanggulangan Bencana, Azman,
  16. Kadis Lingkungan Hidup, Dendi Purnomo,
  17. Kadis Perhubungan dijabat Yusfa Hendri,
  18. Kadis Penanaman Modal & PTSP, Gustian Riau
  19. Kadis Parawisata dan Kebudayaan dijabat Pebrialin,
  20. Kepala Badan Pengelolaan Pajak dan Retribusi Daerah, Raja Azman,
  21. Kepala Dinas Pendidikan Muslim Bidin. (she)

Update