Selasa, 19 Maret 2024

Gas 5,5 Kilo Sudah Ada di Batam, Yuk Beralih

Berita Terkait

Joko seorang pekerja agen gas di Perumahan Mitra Raya Batamcenter sedang menyusun tabung gas 5 Kg , Senin (27/2).Gas 5 kg yang diluncurkan oleh pertamina sudah didistribusikan di Batam. F Cecep Mulyana/Batam Pos

batampos.co.id – Masyarakat Kota Batam kini sudah bisa mendapatkan tabung gas dengan berat 5,5 kilogram disejumlah pangkalan resmi. Uniknya, tabung-tabung gas ini hampir menyerupai tabung gas 12 kilo dengan warna warni menarik. Harga resmi dari agen ke outlet Rp 59 ribu, sedangkan ke konsumen Rp 65 ribu.

Pantauan Batam Pos, beberapa minimarket di kawasan Batamcenter terlihat sudah menyediakan tabung gas berisi 5,5 kilo. Namun harga yang ditawarkan berbeda dengan yang dijual di outlet resmi yakni Rp 64 ribu.

“Harganya Rp 64 ribu pertabung. Sudah ada sejak sebulan yang lalu. Peminat masih sedikit, kita juga hanya menyediakan isi ulang saja, tak dengan tabungnya,” kata kasir minimarket itu, kemarin.

Sales Executive LPG Pertamina Kepri, Kibar Kusumah mengatakan bright gas 5,5 kilo adalah bahan bakar yang tidak disubsidi oleh pemerintah. Karena itu, harga yang ditawarkan lebih mahal dibanding gas tabung melon yang disubsidi. Dimana, untuk isi ulang di agen resmi, harganya Rp 65 ribu pertabungnya.

“Untuk harga Rp 59 ribu pertabung dari agen. Kalau di outlet beda harga, karena outlet ada plus profit margin. Itu sudah termasuk diantar sampai rumah dan dipasangkan oleh petugas kami,” kata Kibar yang dihubungi, kemarin.

Menurut dia, bright gas 5,5 kilo sudah tersebar dibeberapa lokasi di Batam sejak awal Januari lalu. Untuk tahun 2017, estimasi bright gas 5,5 kilo yang akan disebar sebanyak 25 ribu. Dan saat ini, pertamina sudah menyiapkan 20 ribu tabung untuk Batam.

“Saat ini yang sudah tersebar 6 ribu tabung. Harga tabung dan isinya Rp 247 ribu dari agen ke konsumen, itu termasuk biaya antar,” terang Kibar.

Meski sudah tersebar, Kibar mengaku bright gas 5,5 kilo baru akan launcing pada bulan Maret untuk perkenalan produk kepada masyarakat. Namun, pihaknya kini telah bekerjasama dengan sejumlah minimarket dan juga pangkalan gas untuk penjualan.

“Kita juga ada program khusus untuk konsumen yang memiliki tabung 3 kilo. Mereka bisa mendapatkan tabung 5,5 kilo hanya dengan menukar tabung gas 3 kilo dan membayar Rp 59 ribu. Masing-masing konsumen bisa tukar dua tabung,” jelas Kibar. (she)

Update