Rabu, 24 April 2024

Masyarakat Masih Suka Buang Sampah Sembarangan

Berita Terkait

Petugas kebersihan membersihkan sampah di kawasan Coastal Area. Foto: Batampos.

batampos.co.id – Pemerintah Kabupaten Karimun, terus melakukan upaya untuk menyadarkan masyarakat agar tidak sembarangan membuang sampah. Namun, kenyataannya saat ini masih banyak masyarakat yang belum sadar terhadap lingkungannya sendiri. Masih sering ditemui masyarakat membuang sampah sembarangan.

”Saya akui, masyarakat saat ini masing sangat rendah kesadarannya menjaga lingkungan. Buktinya, masih banyak membuang sampah sembarangan. Terutama di wilayah-wilayah tempat rekreasi, biasanya mereka membuang sampah di jalan,” kata Bupati Karimun Aunur Rafiq, beberapa waktu lalu.

Namun demikian, pihaknya terus berupaya melakukan sosialisasi mulai dari lingkungan sekolah, desa, kelurahan, kecamatan maupun ditempat-tempat strategis. Untuk menjaga pola kebersihan, setiap hari Sabtu di galakan gotong royong membersihkan lingkungan masing-masing.

”Komitmen saya, ingin menjadi Karimun Beriman Sehat Indah dan Harmonis (Karimun Bersih). Memang merubah mindset di tengah-tengah masyarakat sangat sulit, tapi tetap diusahakan terus,” tuturnya.

Sementara Kepala Dinas Perumahan, Kawasan Permukiman dan Kebersihan Rosmawati ketika dikonfirmasi mengatakan, bahwa pihaknya terus melakukan pembenahan dibeberapa titik objek wisata. Dan setiap hari, petugas kebersihan melakukan tugasnya menyapu jalan.

”Ada petugas kita sedang menyapu jalan, seenaknya saja masyarakat yang menggunakan mobil buang sampah dijalan,” ungkapnya.

Pantauan di lapangan, di Coastal Area setiap pagi para petugas kebersihan melakukan aktivitasnya membersihkan jalan dari sampah makanan maupun daun-daun yang berguguran. (tri)

Update