Selasa, 23 April 2024

Bintan Terpilih Sebagai Pilot Project Penataan ASN

Berita Terkait

batampos.co.id – Sekretris Utama Badan Kepegawaian Negara (BKN) Pusat, Usman Gumanti mengatakan Pemkab Bintan terpilih sebagai salah satu dari lima daerah di Indonesia yang menjadi lokus pilot project dalam program penataan Aparatur Sipil Negara (ASN).

Dijelaskan Usman, alasan terpilihnya Pemkab Bintan dilihat dari kualitas yang baik dalam penyelenggaraan manajemen ASN nya.

“Penilaian dari tingginya tingkat renspon ASN Bintan dalam memberikan pelayanan kepada publik,” jelas Usman usai penyerahan hasil implementasi Penataan ASN di Kantor Bupati Bintan, Rabu (15/3).

Dikatakan Usman, dalam penataan ASN ini ada tiga tahap yang dilakukan BKN. Dari analisis jabatan, analisis beban kerja, serta evaluasi. Kemudian akan diketahui hasil kekurangan atau kelebihannya.

“Melalui penataan ini, tentunya akan memberi efek positif dalam menjalankan program Pemkab Bintan. Semua ASN akan tertata rapi sesuai dengan keahliannya masing-masing,” terangnya.

Bupati Bintan, Apri Sujadi mengapresiasi terpilihnya Bintan, sebagai salah satu daerah yang menjadi fokus BKN Pusat dalam penataan ASN.

“Ini merupakan prestasi sekaligus tantangan bagi seluruh ASN di Pemkab Bintan, untuk bisa terus memberikan pelayanan terbaik kepada publik,” ungkapnya.

Apri berharap dengan adanya penataan ASN ini bisa menjadi modal untuk terus belajar dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

“Mudah-mudahan dapat memberikan kemajuan bagi Pemkab Bintan dalam mewujudkan visi misi menuju Bintan gemilang,” pungkasnya. (cr20)

Update