Jumat, 19 April 2024

Buralimar Desak Dinas Pariwisata Batam Siapkan Agenda Wisata 2018

Berita Terkait

batampos.co.id – Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) tengah berusaha untuk mendapatkan kucuran anggaran promosi wisata dari Kementerian Pariwisata.

“Tahun depan Kemenpar diberikan anggaran empat kali lipat dari jumlah yang sekarang, angka pastinya saya lupa. Inilah yang jadi target kita ke depan, bagaimana caranya mendapatkan anggaran sebesar- besarnya untuk kemajuan pariwisata Kepri,” kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kepri Buralimar, Kamis (23/3/2017).

Karena itu, pihaknya tengah menggenjot pemerintah kota atau kabupaten untuk menyiapkan agenda pariwisata untuk tahun mendatang. Menurutnya semakin cepat pengajuan agenda, pemerintah provinsi bisa memetakan dan mengusahakan untuk merealisasikan kalender wisata tersebut.

“Semakin cepat semakin bagus, jadi kita bisa menghitung berapa anggaran yang harus disiapkan, salah satu caranya memanfaatkan biaya promosi dari pusat,” jelasnya.

Dia mengatakan tahun ini pihaknya menggelar 50 event di yang tersebar di seluruh Kepri. Dia mengaharapkan tahun depan akan banyak lagi event yang diselenggaranakan oleh provinsi.

Dia menambahkan, kalender event sangat penting untuk memancing masuknya wisaman ke Batam. Kalender ini harus sudah ada sebelum memasuki awal tahun, dan sudah disebar luaskan seperti di Pelabuhan Internasiona, Bandara, dan tempat – tempat yang biasa menjadi destinasi wisman.

“Saat ini Batam baru punya tiga tempat wisata yakni, Jembatan Barelang, Dendang Melayu, dan Nagoya. Baru ini saja yang saya terima datanya dari tahun sebelumnya belum ada penambahan,” ujarnya.

Batam harus bergerak, jika tidak mau ketinggalan dengan daerah lain seperti Bintan, Anambas, Karimun dan daerah lainnya. “Mereka sudah mulai membenahi sektor wisatanya, ini ancaman bagi Batam pastinya, apalagi Batam tengah menggenjot dunia pariwisatanya,” beber pria yang pernah menjabat Kepala Dinas Pariwisata Kota Batam ini.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Batam, Pebrialin mengatakan tahun ini pihaknya menyiapkan 16- 20 event yang bisa menarik kunjungan wisman ke Batam.

“Event ini diharapkan bisa menjadi daya tarik wisman untuk datang,” kata dia.(cr17)

Update