Rabu, 24 April 2024

Yacht Ditemukan di Perairan Bintan

Berita Terkait

Dewan Sepakat Revisi UU Pemilu

Sikap PDIP Tunggu Rakernas

Kolonel Ribut. F.Yusnadi/batampos.

batampos.co.id – Kapal Yacht Sunrise berbendera Singapura, yang dilaporkan hilang kontak, sejak (2/5), ditemukan di perairan Mapur, Bintan, Kamis (4/5), siang, oleh KRI Siwar-646 dari unsur Gugus Tempur Laut Armabar Republik Indonesia.

Informasi dihimpun, sebelum dikabarkan los kontak. Kapal Yacht Sunrise, bersama tiga kapal Yacht lainnya yakni Nirvana 8, Katrianne, dan Ximula, berlayar dari Batam menuju Pulau Tambelan, Bintan, sejak (29/4). Namun, ditengah perjalanan kapal Yacht Sunrise yang terdapat lima orang warga negara Singapura, yakni James Body Chuen Yong, 41, Tan Awan Ang Kenneth, 42, Lee Shao Yo, 37, Lee Yeow Kuan Eddy, 54, dan Goh Ee Kiat, 52, menghilang. Sedangkan tiga kapal lainnya telah sampai di Tambelan.

Komandan Lantamal IV Tanjungpinang, Kolonel Laut (P) Ribut Eko Suyatno, mengatakan Kapal tersebut ditemukan di posisi titik koordinat 01 18 157 U-104 58 554 T bersama lima orang ABK dalam keadaan aman. Saat ini kapal sedang towing menuju Batam.

“Kapal Yacht Sunrise ini terpisah dengan kapal lainnya saat berlayar menuju Tambelan,” ujar Ribut.

Dikatakan Ribut, pencarian terhadap kapal tersebut dilakukan pihaknya setelah mendapat informasi yang kemudian ditindak lanjuti dengan menyebarkan ke seluruh unsur patroli udara dari Wing Udara-2, unsur patroli TNI AL dan Pos TNI AL.

“Alhamdulillah, sudah ketemu. Kami juga koordinasi dengan Komandan Guspurlabar,”kata Ribut.

Diterangkan Ribut, ia pun telah memerintahkan Kapal Angkatan Laut (KAL) Mapoor untuk membantu pengawalan dan pengamanan terhadap kapal Yacht tersebut.

“Lanal Batam juga membantu pengawalan. Kapal tersebut akan langsung dibawa menuju ke Nongsa Batam,” pungkasnya.(ias)

Update