Jumat, 19 April 2024

ASDP Buka Rute Batam-Tanjungbuton

Berita Terkait

batampos.co.id – Menghadapi arus mudik lebaran tahun 1438 H, Angkutan Sungai Dalam Pelabuhan (ASDP) membuka rute baru untuk tujuan Batam ke Tanjungbuton, Mengkapan Pekanbaru. Pelayaran perdana rute tersebut akan dimulai 11 Juni mendatang.

“Kita berkaca dari pelayanan arus mudik sebelumnya. Karena banyak pemudik yang tidak kebagian tempat, disebabkan terbatasnya kapasitas kapal Roro,” ujar Kepala Bidang
Angkutan Pelayanan dan Penerbangan, Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Kepri, Tri Musa Yudha di Kantor Dishub Kepri, Tanjungpinang, Selasa (6/6)

Menurut pria yang akrab disapa Tri tersebut, belakangan ini untuk menuju Tanjungbuton, Mengkapan harus melalui Tanjung Balai Karimun (TBK). Bahkan setiap tahun selalu terjadi penumpukan di Pelabuhan Roro Karimun. Dijelaskannya, dengan dibukanya rute baru ini, bisa menjadi solusi untuk mengatasi persoalan tersebut.

“Karena tinggi ekspektasi masyarakat, akhir ASDP membuat satu keputusan strategis. Yakni membuka rute dari Batam langsung ke Mengkapan,” papar Tri.

Masih kata Tri, adapun kapal Roro yang akan melayani pelayaran rute itu nanti adalah KMP Lome. Pada pelayaran perdana 11 Juni mendatang, waktu keberangkatan dari Pelabuhan ASDP Punggur sekitar pukul 12.00 WIB. Sedangkan tiba di Tanjungbuton, Mengkapan Senin pagi sekitar pukul 05.00 WIB. Pemerintah Daerah juga sudah membuat tarif pelayaran untuk rute tersebut (lihat tabel,red)

“Rute baru yang dibuka nanti sifatnya permanen, bukan temporari. Karena memang harapan masyarakat sudah lama, tetapi baru sekarang bisa diwujudkan oleh ASDP. Untuk tahap awal ini masih menggunakan satu armada,” jelas Tri.

Mantan Pejabat Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Kepri tersebut juga mengatakan, peran KMP Lome akan digantikan oleh KMP Senangin. Ditegaskannya khusus untuk pelayanan arus mudik dengan kapal roro dipastikan tidak terganggu. Karena dari tidak dalam jadwal doking.

“Semua armada kapal Roro baik itu yang ada di Telaga Punggur, Tanjunguban, maupun Tanjungpinang dalam kondisi bagus,” jelas Tri.

Ditambahkannya, terkait kesiapan arus mudik dan arus balik rapat koordinasi bersama pihak terkait akan dilaksanakan pada Kamis (8/6) nanti. Rapat tersebut dijadwalkan dipimpin langsung oleh Gubernur Kepri, Nurdin Basirun. Adapun materinya ada kesiapan Kepri menghadapi arus mudik lebaran tahun ini.

“Dalam predeksi memang terjadi lonjakan penumpang. Tentu perlu kesiagaan armada kita, kalau memang kondisi terpaksa alternatif terakhir adalah menggunakan jasa kapal perang,” tutup Tri Musa Yudha.(jpg)

Daftar Tarif Roro Batam-Mengkapan

Penumpang Dewasa Rp81.000
Penumpang Anak-Anak Rp57.000
Kendraan Gol I Rp112.000
golongan dua Rp204.000
golongan III Rp380.000
Golongan IVa (Penumpang) Rp1.399.000
Golongan IVb (Barang) Rp1.260.000
Golongan Va (Penumpang) Rp2.690.000
Golongan Vb (Barang) Rp2.215.000
Golongan VIa (Penumpang) Rp4.317.000
Golongan VIb (Barang) Rp3.513.000
Golongan VII Rp4.419.000
Golongan VIII Rp6.519.000
Golongan IX Rp9.777.000

Update