Jumat, 29 Maret 2024

3.843 Orang Tinggalkan Tanjungpinang

Berita Terkait

batampos.co.id – Kantor Syahbandar Otoritas Pelabuhan (KSOP) Tanjungpinang mencatat sepekan sebelum lebaran atau H-7 sebanyak 3.843 orang telah resmi meninggalkan Kota Tanjungpinang. Mereka semua berpergian atau berangkat ke luar daerah dan ke luar negeri melalui Pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP).

“Dari catatan kami, Minggu (18/6) sudah 3.843 orang yang berangkat melalui pelabuhan ini. Baik yang ke luar daerah maupun keluar negeri,” ujar Petugas KSOP Tanjungpinang, Syafril, kemarin.

Tujuan keberangkatan 3.843 orang itu, kata Syafril sebanyak 2.822 orang ke Batam, Tanjungbatu, Senayang, Daik Lingga, Tanjungbalai Karimun, Sungai Tanam, Dabo Singkep, Tambelan , Anambas serta Kalimantan. Kemudian yang berangkat keluar negeri yaitu Singapura dan Malaysia sebanyak 1.021 orang.

Sedangkan armada kapal yang ditumpangi mereka, lanjut Syafril untuk tujuan Kota Batam mengunakan Armada Ferry Oceana sebanyak 21 trip dan Armada Ferry Marina Expres 12 trip. Kemudian tujuan kepulau lainnya menggunakan tiga armada kapal lainnya. Ditambah Kapal Motor (KM) Sabuk Nusantara 39 tujuan Tambelan, Kalimantan dan pulau lainnya.

“Kalau rute Singapura-Tanjungpinang sebanyak empat armada dan rute Malaysia-Tanjungpinang sebanyak 3 armada,” bebernya.

Ditanya jumlah pendatang ke Tanjungpinang, Syafril mengaku nominalnya lebih sedikit dibandingkan yang berangkat yaitu 2.490 orang. Diantaranya dari dalam negeri sebanyak 1.945 orang dan dari luar negeri sebanyak 545 orang.

“Jumlah arus mudik di pelabuhan ini dipastikan mengalami kenaikan lagi saat H-5 sampai H-1. Diprediksi kenaikan itu mencapai 40-60 persen dari saat ini,” ungkapnya. (ary)

Update