Jumat, 19 April 2024

ASN Bolos Kerja, BKD Beri Sanksi 

Berita Terkait

batampos.co.id – Plt Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Lingga Ary Satia Darma menghimbau kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) agar masuk kerja hari ini sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan. Jika masih ada yang melanggar ketentuan tersebut akan dikenakan sangsi sesuai dengan PP 53 tahun 2010.
“Sangsi ada tingkatannya. Pelanggaran ringan kami serahkan kepada kepala dinas masing-masking,” ujar Ari, Minggu (2/7) pagi.
Jika pelanggaran di atas ringan, Ari menambahkan, bentuk sangsi yang diberikan bisa saja seperti : penundaan gaji berkala, penundaan kenaikan pangkat. Sedangkan pelanggaran yang tergolong berat ASN dapat penurunan pangkat hingga pemecatan.
Kategori pelanggaran sedang yang dimaksud Ari adalah ASN yang tidak masuk atau membolos kerja dan telah tercatat beberapa kali melakukan hal yang sama. Untuk itu, Ari menyarankan kepada seluruh ASN agar mematuhi aturan yang ada seperti kembali bekerja seperti jadwal yang telah ditentukan.
“Besok (hari ini, red) kami melakukan sidak ke sejumlah dinas untuk mengecek kehadiran ASN di sejumlah dinas dan badan,” ujar Ari.
Setelah mendapat data, sambung Ari, bagi siapa saja yang tidak masuk pada jam kerja dan kami mendapatkan data kalau ASN tersebut telah melakukan bolos kerja berulang kali tanpa ada keterangan, BKD akan memberikan sangsi sedang sesuai dengan aturan yang ada. Hal ini dilakukan, aku Ari, untuk meningkatkan kinerja ASN dalam mengemban tugas negara.
Pemkab Lingga menggelar apel perdana di Daik Lingga setelah libur lebaran beberapa hari lalu. Setelah apel, direncanakan seluruh ASN akan saling bersalaman bersilaturahmi mengingat masih dalam waktu Hari Raya Idul Fitri.
“Masalah kegiatan perdana masuk kerja, langsung saja koordinasi ke bagian Humas dan Protokol Pemkab Lingga,” ujar Ari.
Namun hingga saat ini, Plt Kabag Humas Pemkab Lingga Sabirin belum dapat dihubungi untuk memastikan kegiatan apel perdana ASN masuk kerja setelah libur lebaran tahun ini. (wsa)

Update