Selasa, 16 April 2024

Natuna Luncurkan Branding Pariwisata

Berita Terkait

Bupati Natuna Abdul Hamid Rizal melepas balon bersama kadis pariwisata provinsi Kepri, OPD, DPRD Natuna memperingati hari jadi kota Ranai ke 146 dan sekaligus luncurkan branding pariwisata Natuna. F. Aulia Rahman/Batam Pos.

batampos.co.id – Pemerintah Kabupaten Natuna resmi luncurkan branding pariwisata, bertepatan malam penetapan hari jadi kota Ranai ke 146 di lapangan bola kaki SMPN 1 Ranai, Sabtu (29/7) malam kemarin.

Peluncuran branding pariwasata Natuna yang disejalankan agenda rutin pekan expo pariwisata tersebut, akan membawa pengaruh pada perkembangan pariwisata Natuna yang menggambarkan birunya langit dan laut Natuna yang eksotis.

Hamid Rizal mengatakan, hari jadi kota Ranai adalah agenda kalender yang wajib diperingati setiap 27 Juli oleh Pemerintah Daerah, masyarakat maupun ditingkat organisasi perangakat daerah (OPD). Dan melalui Pekan Expo Natuna, diharapkan berdampak pada meningkatnya kunjungan wisatawan ke Natuna, baik dari dalam Negeri maupun Mancanegara.

“Branding pariwisata Natuna yang diluncurkan diharapkan mampu dipasarkan hingga ditingkat internasional,” kata Hamid.

Dikatakan Hamid, sebelumnya pemerintah belum fokus dalam mengembangkan sektor pariwisata. Promosi tentang wisata Natuna belum dapat maksimal, lantaran keterbatasan anggaran. Ditambah selama ini hanya Pemda yang berupaya mengembangkan sektor pariwisata, tanpa adanya dukungan dari pihak lain(Swasta,red).

“Tentu sekarang Pemda Natuna sudah membentuk Tim Percepatan Pengembangan Pariwisata Natuna (TP3N), tim diharapkan mampu bekerja cepat,” katanya.(arn)

Update