Kamis, 28 Maret 2024

Korem Cetak 13.00 Hektare Sawah di Lingga

Berita Terkait

Pemkab Lingga saat ini juga fokus dengan pembuatan sawah baru. F: dok Batam Pos.

batampos.co.id – Komitmen TNI untuk mencapai swasembada pangan seperti Nawacita Presiden Joko Widodo (Jokowi) terus digalakan. Seperti yang dilakukan Korem 033 Wira Pratama (WP) progam mencetak sawah, di Bukit Langkap dan Resang, Kabupaten Lingga, seluas 13.00 hektar.

Komandan Korem 033 WP, Brigjen TNI Fachri, mengatakan rencana program cetak sawah tersebut akan dilakukan seluas 3.000 hektare. Namun, setelah berkonsultasi dengan Kementerian Pertanian (Mentan) dan DPR RI. Maka untuk tahap awal dikerjakan terlebih dulu 13.00 hektare.

”Saat ini sedang berjalan pengerjaan cetak sawah tersebut. Mungkin dalam waktu dekat sudah selesai,” ujar Fachri, kemarin.

Dikatakan Fachri, setelah progres pengerjaan cetak sawah tersebut selesai. Maka pihaknya akan menyerahkan sawah tersebut secara gratis kepada masyarakat agar dikelola dengan baik.

”Yang penting jangan putus asa, harus bisa. Masyarakat harus optimis bahwa sawah yang dibuat itu akan berhasil,” kata Fachri.

Fachri juga menyadari, mayoritas masyarakat di Kabupaten Lingga merupakan Nelayan. Selain itu untuk merubah kultur tentunya agak berat. Namun, pihaknya optimis dan siap mendampingi masyarakat dalam pengelolaan sawah tersebut.

”Nanti dari Kementan juga ada tenaga penyuluhnya. Jadi masyarakat tidak dilepas begitu saja,”

Selain itu, sambung Fachri, guna mensukseskan Kabupaten Lingga sebagai salah satu sebagai lumbung pangan yang berdekatan dengan negara tetangga. Pemda yang menyediakan lahan sawah tersebut harus serius menyiapkan sarana prasarananya.

”Pemerintahnya harus serius menyiapkan calon petani nya. Ini bakal jadi petani modern,” pungkasnya.(ias)

Update