Jumat, 29 Maret 2024

Kakanim Batam Petakan Masalah

Berita Terkait

GM Batam Pos Guntur Marchista Sunan memperkenalkan ruangan redaksi kepada Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Batam Lucky Agung Binarto berserta jajaran saat kunjungan ke Kantor Batam Pos, Rabu (13/9). F Cecep Mulyana/Batam Pos

batampos.co.id – Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Batam Lucky Agung Binarto menyambangi Batam Pos, Rabu (13/9) lalu. Dalam kunjunganya ini, ia membeberkan beberapa program yang akan dirancangnya. Serta kebijakan-kebijakan yang akan diambilnya dalam memudahkan pelayanan ke masyarakat.

“Saya baru satu bulan disini. Pers tak membuat saya alergi, karena adik dan ipar saya juga wartawan,” kata Lucky, Rabu (13/9).

Lucky menceritakan saat baru menjabat sebagai Kepala Imigrasi, ia memetakan permasalahan yang ada di Batam.

“Mulai dari katanya antrian pake helm, subuh-subuh, calo. Pokoknya banyak, tapi begitu masuk saya melihat jajaran Imigrasi Batam

telah bekerja keras membereskan semua permasalahan itu,” ujarnya.

Ia menuturkan masyarakat itu hanya butuh kepastian, baik itu soal waktu, ataupun biaya. Dan kepastian waktu itu ingin dihadirkan oleh Lucky di Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Batam.

“Waktu daftar, permohonan dan pengambilan paspor. Semuanya akan dibuat terjadwal,” tuturnya.

Untuk pendaftaran dan permohonan, katanya sudah berjalan lancar. Tapi untuk pengambilan paspor masih ada kendala.

“Kami akan mengembangkan aplikasi pengambilan paspor dengan via WhatsApp juga. Jadi masyarakat sudah tau dan jelas kapan pengambilan paspornya,” ujarnya.

Ia menuturkan pihak imigrasi akan terus berionovasi, untuk meningkatkan pelayanan publiknya.

“Berbagai inovasi yang kami terapkan, untuk mengoptimalkan pelayanan. Pendaftaran via WhatsApp, pembangunan Unit Layanan Paspor (ULP) di Harbourbay, dan ke depan saya merencanakan kios ATM pengambilan paspor,” tuturnya.

Tapi semua inovasi ini, katanya akan percuma bila tak diketahui oleh media. Karena melalui media, masyarakat bisa tau apa saja terobosan terbaru dari Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Batam.

“Inovasi-inovasi ini perlu diperkenalkan melalui media, agar publik tahu hal ini,” ujarnya.

Oleh sebab itu, Lucky berharap hubungan baik antara Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Batam dengan Batam Pos dapat terjalin.

General Manager Batam Pos Guntur Marchista Sunan menyambut baik kedatangan Lucky Agung Binarto dan jajaranya. Ia merasa hal ini menjadi suatu kehormatan bagi Batam Pos.

“Terima kasih banyak Pak, nanti kami balas kunjungan ini ke imigrasi,” tuturnya.

Ia menyambut baik dan mengapresiasi niat Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Khusus Batam tersebut.

“Kami harap ke depan Imigrasi dan Batam Pos bisa saling bersinergi satu sama lainnya,” ucapnya.

Dalam pertemuan ini mendiskusikan soal pelayanan paspor. Walau pembahasannya serius, tapi sekali-kali gelak tawa mewarnai diskusi. (ska)

Update