Jumat, 29 Maret 2024

McDonald’s Kembangkan Sayap ke Batam Center

Berita Terkait

MCDonal’s Indonesia membuka gerai baru yang berada di Batamcenter. F Cecep Mulyana/batam Pos

batampos.co.id – PT Rekso Nasional Food sebagai pemilik merek McDonald’s di Indonesia resmi membuka gerai barunya di Komplek Fanindo Sanctuary Tering, Batamcenter, Jumat (15/9). Restauran ini merupakan yang ke dua setelah sukses hadir di Harmoni, Nagoya.

Berbeda dengan gerai pertama, kali ini McDonald’s menyediakan fasilitas Drive Thru. Dimana, pengunjung dapat memesan dan membayar dari atas kendaraan dengan waktu yang singkat.

“Jadi pengunjung yang waktunya terbatas tidak perlu turun dari kendaraan. Tinggal pesan dan tunggu hanya selama tiga menit saja,” ujar Associate Director of Communications McDonald’s Indonesia, Sutji Lantyka di lokasi.

Sutji menjelaskan di gerai baru ini juga tersedia faslitas play land serta party room. Dimana, keluarga yang menunjungi McDonald’s bisa menyantap hidangan sambil bermain.

“Khusus yang ingin merayakan hari ulang tahun juga tersedia ruangnya,” tutur Sutji.

Menurut Sutji, pembukaan gerai baru ini juga sebagai bentuk percayaan masyaraat Batam terhadap McDonald’s. Terbukti, dalam peresmian ini McDonald’s berhasil menjual 3 ribu paket makanan.

“Selama ini penjualan cukup baik. Ke depannya kita optimis terus berkembang,” tutur Sutji.

Ditambahkan Associate Director Brand Attention, Yunita Hidayanti, gerai baru ini akan beroperasi selama 24 jam. Untuk menunya tersedia sajian breafast dari pukul 05.00-11.00 WIB, dan sajian original.

“Pastinya sajian sarapan yang disediakan lebih sehat dengan kandungan makanannya,” kata Yunita.

Dia mengatakan selama pembukaan ini, pihaknya turut menyediakan promo untuk pengunjung hingga 20 September mendatang. Khusus, 100 pembeli pertama akan mendapatkan hadiah berupa bantal berbentuk burger, happy meal box, ice cone, serta sepatu ronald.

“Saya berharap McDonald’s terus memenuhi semua kebutuhan masyarakat Batam,” tuturnya. (opi)

Update