Jumat, 29 Maret 2024

Hatanto Pulang dengan Kepala Tegak

Berita Terkait

Hatanto Reksodipoetro (kiri) didampingi Kepala BP Batam Lukita Dinarsyah Tuwo (kanan) berpamitan usai acara serah terima Kepala BP Batam, Senin (23/10). F Cecep Mulyana/Batam Pos

batampos.co.id – Mantan Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam, Hatanto Reksodipoetro, menitipkan pembangunan Batam kepada penggantinya, Lukita Dinarsyah Tuwo. Ia berharap Lukita dan para deputinya bisa menjalankan tugasnya seperti yang diharapkan pemerintah pusat dan masyarakat Batam khususnya.

Seperti dirinya, kata Hatanto, yang selama 18 bulan belakangan sudah banyak melakukan terobosan dan upaya membangun ekonomi Batam. Meski dalam waktu yang sangat singkat, Hatanto merasa sudah menjalankan tugasnya dengan baik.

“Sehingga ketika kami meninggalkan Batam, kami pulang dengan kepala tegak,” kata Hatanto saat serah terima jabatan di Gedung BP Batam, Senin (23/10).

Hatanto mengaku mendapat banyak pengalaman berharga selama 18 bulan menjadi kepala BP Batam. Untuk itu, dia mengucapkan banyak terimakasih kepada semua pihak yang selama ini banyak memberikan dukungan dan bantuan.

“Selamat datang dan saya ucapkan (kepada Lukita Dinarsyah Tuwo dkk),” kata Hatanto dalam sambutannya.

Sedangkan Lukita menyampaikan apresiasinya kepada Hatanto dkk. Menurut dia, banyak hal positif yang sudah dilakukan Hatanto beserta wakil dan para deputinya, selama ini.

“Kami sampaikan apresiasi kepada Bapak Hatanto atas pembenahan internal dan langkah lainnya dalam mengelola BP Batam,” jelasnya.

Ia mengakui pekerjaannya akan lebih mudah dengan sejumlah kebijakan yang diciptakan di era kepemimpinan Hatanto.

“Tantangan memang akan lebih besar, namun dengan fondasi yang dibangun Pak Hatanto akan jadi lebih mudah,” ungkapnya.

Lukita mengatakan pesan dari Dewan Kawasan (DK) sudah cukup jelas untuk menjalankan amanatnya mendongkrak pertumbuhan ekonomi Batam hingga 7 persen. Apalagi ia pernah menjabat sebagai Ketua Tim Teknis DK sehingga banyak mengetahui apa saja tantangan yang dihadapi BP Batam sebelumnya.

“Walaupun semuanya punya ketertarikan berbeda, namun harus kompak. Maka langkah perbaikan ekonomi di tengah situasi kondusif pasti akan tercapai,” katanya. (leo)

 

Update