Jumat, 29 Maret 2024

Bunda Paud Lingga Ajak Anak Usia Dini Belajar

Berita Terkait

Heryulita Alias Wello. F.Wijaya Satria/Batam Pos.

batampos.co.id – Bunda Paud Kabupaten Lingga, Heryulita Alias Wello mengatakan Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) adalah sebagai wadah awal bagi anak untuk mendapatkan pelajaran melalui bermain. Paud juga sebagai tolak ukur kemajuan anak pada masa depan.

“Paud ini merupakan langka awal mendidik anak untuk usia dini menjadi generasi yang sukses dimasa depan,” kata Heryulita saat meresmikan Gedung Paud KB Kasih Sayang di Desa Penuba, Rabu (25/10) sidang.

Heryulita sekaligus mengajak seluruh warga Penuba untuk mendidik anak mereka yang masih berusia dini. Untuk itu, PAUD KB Kasih Sayang ini dapat berfungsi dan mencetak generasi bangsa Bunda Tanah Melayu yang lebih baik lagi. Sekaligus, bangunan ini dapat berfungsi sebagai mana mestinya.

Sebagai Bunda PAUD Kabupaten Lingga Heryulita mengajak seluruh warga yang memiliki anak usia dini khususnya di Kabupaten Hunda Tanah Melayu ini, untuk segera mengikuti dan mendaftarkan anak mereka di PAUD-PAUD yang ada di sekitar. Sehingga anak, tidak merasa canggung dan tidak dapat menerima suasana sekolah ketika duduk di bangku SD.

“Saya ajak para orang tua, jangan menunggu umur anak 6 tahun baru disekolahkan. Masuk dulu ke PAUD atau TK. Biar di didik dan di bina dari kecil,” ujar Heryulita.

Pada kegiatan peresmian yang dihadiri sejumlah pejabat, anggota dewan dan tamu undangan itu, Heryulita memastikan bangunan tersebut tidak akan berguna jika warga tidak mendaftarkan anak mereka untuk belajar dan bermain di Paud.

Sebelumnya, Heryulita telah di angkat sebagai Bunda PAUD Kabupaten Lingga dengan kegiatan yang dimeriahkan seluruh siswa PAUD hingga TK se Pulau Singkep belum lama ini. Kegiatan yang digelar di pelatara Gedung Nasional tersebut terkesan meriah dengan senam bersama dan pertunjukan dari sejumlah sekolah TK dan PAUD. (wsa)

Update