Jumat, 19 April 2024

Tingkat Pengangguran Kepri Capai 69.160 Orang

Berita Terkait

ilustrasi pencari kerja mengantri saat melamar. F. Dalil Harahap/Batam Pos

batampos.co.id – Badan Pusat Statistik (BPS) menyebutkan angkatan kerja provinsi Kepri pada Agustus 2017 sebanyak 966.091 orang. Sementara penduduk yang sudah bekerja sebanyak 896.931 orang. Artinya masih ada 69.160 orang lagi yang belum memiliki pekerjaan.

“Tingkat penganguran terbuka di Kepri pada Agustus 2017 mencapai 7,16 persen,” kata Kepala BPS Kepri, Panusunan Siregar, kemarin.

Bila dibandingkan tingkat penganguran terbuka Agustus 2016 lalu yang sebesar 7,96 persen. Jumlah ini sedikit mengalami penurunan.

Selama setahun terakhir (Agustus 2016?Agustus 2017), jumlah penduduk yang bekerja mengalami kenaikan di beberapa sektor, terutama di sektor listrik, gas, air minum sebanyak 35.345 orang (64,62 persen) dan sektor keuangan sebanyak 14.925 orang (61,42 persen).

Panusunan mengatakan, berdasarkan jumlah jam kerja pada Agustus 2017, sebanyak 762.407 orang (85 persen) bekerja di atas 35 jam per minggu. Sedangkan penduduk bekerja dengan jumlah jam kerja kurang dari 15 jam per minggu mencapai 40.862 orang (4,56 persen).

Pada Agustus 2017, penduduk bekerja dengan pendidikan SMA Umum mendominasi yaitu sebanyak 259.131 orang (28,89 persen). Sedangkan penduduk bekerja dengan pendidikan SD ke bawah sebanyak 205.942 orang (22,96 persen) dan penduduk bekerja dengan pendidikan SMA Kejuruan sebanyak 153.146 orang (17,07 persen). “Untuk perguruan tinggi sebanyak 147.268 orang atau sebesar 17 persen,” kata dia.

Secara keseluruhan, lanjut Panusunan, keadaan ketenagakerjaan di Kepri menunjukkan adanya peningkatan jumlah angkatan kerja dan jumlah pengangguran jika dibandingkan Agustus 2016. Jumlah angkatan kerja pada Agustus 2017 bertambah sebanyak 34.656 orang dibanding keadaan Agustus 2016. Penduduk yang bekerja pada Agustus 2017 bertambah sebanyak 37.118 orang dibanding Agustus 2016.

Sementara jumlah pengangguran mengalami penurunan sebanyak 2.462 orang jika dibanding keadaan Agustus 2016,” terangnya.

Dalam setahun terakhir, Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) mengalami kenaikan, TPAK Agustus 2016 sebesar 65,93 sedangkan TPAK pada Agustus 2017 sebesar 66,41. (rng)

Update