Sabtu, 20 April 2024

IKA Undip Kepri Cari Ketua Baru

Berita Terkait

batampos.co.id – Ikatan Alumni (IKA) Universitas Diponegoro (Undip) akan melakukan musyarawah daerah (musda), pemilihan ketua baru, Sabtu (18/11) depan di Harmoni One. Ketua Panitia, Mas Tri Puji Sudarmoko memberikan bocoroan, bahwa ada tiga calon ketua nantinya.

“Acaranya akan digelar Hotel Harmoni One Batamcenter, di ruang Shanghai,” katanya saat ditemui Batam Pos, Kamis (16/11).

Ia mengatakan bahwa nantinya setiap DPC perkota atau kabupaten se Kepri memiliki hak untuk mengajukan calon dan memilih. Dan nantinya satu DPC punya tiga suara, untuk memilih.

“Se Kepri itu ada 21 suara nantinya, diluar suara dari DPD,” ungkapnya.

Syarat bagi ketua IKA Undip ini, kata Mas Tri adalah alumni Undip, bersedia memajukan IKA Undip, punya misi membangun negeri.

“Tentunya harus tinggal di Kepri,” ucapnya.

Sementara itu sekretaris IKA Undip DPD Kepri periode 2013-2017, Supriyanto mengatakan jalannnya Musda dari pukul 12.00 hingga 17.00, Sabtu (18/11).

Saat Musda nanti, akan dihadiri oleh Ketua Umum IKA Undip, yang saat ini duduk sebagai Dirut BTN Indonesia Mas Maryono dan juga Sekjen IKA Mas Ahmad Muqowam.

“Selain itu dihadiri juga perwakilan dari DPD IKA se Sumatera, seperti dari Aceh, Riau, Padang dan Jambi,” ujarnya.

Peserta yang hadir nantinya, kata Supriyanto kurang lebih sebanyak 100 orang lebih. Tema dalam ikatan alumni kali ini yakni “berbakti membangun negeri”.

Ketua IKA Undip DPD Kepri periode 2013-2017, Syaifudin berharap ketua yang baru, akan mengayomi setiap IKA Undip yang berada di Kepri. Dan terus membangun IKA Undip menjadi lebih baik ke depannya. Dan turut bekerjasama dengan pemerintah atau stakeholder yang ada, sesuai dengan cita-cita IKA Undip “membangun negeri”.

“IKA Undip dapat bersinergi dengan seluruh instansi di Kepri. Sehingga IKA Undip mewarnai dari berbagai sisi,” ungkapnya.

Ia mengatakan IKA Undip DPD Kepri telah berbuat banyak, baik dari segi sosial, ekonomi, politik. Dari segi sosial seperti menyantuni panti asuhan. Dan dari segi penidikan, IKA Undip Kepri memfasilitasi siswa-siswi SMA di Kepri, untuk mengikuti ujian masuk Undip melalui jalur mandiri.

“Ini tiap tahun kami gelar. Tahun lalu di SMA 1 Batam, dari 150 orang peserta, sebanyak 20 orang yang diterima,” tuturnya.

Malam ini, kata Syaifudin pihaknya akan mengelar rapat persiapan. Dalam rapat ini dihadiri oleh Ketua DPDIKA Undip Kepri Mas Syaifudin 2013-2017, sekretaris IKA Undip DPD Kepri Mas Supriyanto, Ketua Panitia Musda Mas Tri Puji Sudarmakno dan SC Seno Prakoso. (ska)

Update