Rabu, 24 April 2024

Tekan Angka Kecelakaan, Polisi Bagikan Helm

Berita Terkait

Anggota Satlantas Polres Bintan menyambangi gereja untuk membagikan helm gratis kepada perwakilan jemaat gereja yang ada di Kabupaten Bintan, Jumat (22/12) pagi kemarin. F. Slamet/Batam Pos.

batampos.co.id – Dalam rangka operasi lilin tahun 2017, Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resort Bintan memiliki inovasi baru. Jelang Natal, anggotanya menyambangi sejumlah gereja di Kabupaten Bintan untuk memberikan kejutan Natal.

“Kejutan yang kami lakukan dengan menyambangi gereja gereja untuk memberikan hadiah natal berupa helm gratis ke pendeta dan perwakilan jemaat gereja seperti yang kami sambangi di gereja Kristen Kemah Daud dan Gereja Huria Kristen Batak Protestan Bintan Utara,” tutur Kaur Bin Ops Satlantas Polres Bintan Iptu Junaid yang ditemui Batam Pos pada Jumat (22/12) pagi kemarin di Tanjunguban Kecamatan Bintan Utara.

Ia mengatakan, ini terobosan baru pihak Satlantas Polres Bintan untuk mengingatkan keselamatan berkendara kepada masyarakat sekaligus menekan angka kecelakaan lalu lintas selama libur Natal dan tahun baru 2018.

Karena sambungnya selama libur Natal dan tahun baru 2018 banyak masyarakat menghabiskan libur bersama keluarga dengan bepergian ke sejumlah objek wisata.

Memanfaatkan momen ini, dia mengimbau kepada pengguna jalan agar selalu berhati-hati dalam berkendara. Bila merasa letih atau mengantuk ketika mengendarai kendaraan ia menyarankan untuk berhenti di pos pos pelayanan dan pengamanan yang sudah disediakan pihak kepolisian atau mencari tempat peristirahatan.

“Jangan memaksakan untuk melanjutkan perjalanan karena akibatnya sangat fatal. jika sudah kecelakaan bukan sebatas kita saja yang menjadi korban tapi bisa anggota keluarga kita atau orang lain,” jelasnya.

Tak hanya itu, ia juga menekankan kepada pengguna jalan untuk mengutamakan keselamatan saat berkendara dengan menjaga kesehatan, memeriksakan kendaraan dan menggunakan alat-alat keselamatan seperti helm. “Surat surat kendaraan juga harus
dilengkapi,” imbuhnya. (cr21)

Update