Kamis, 25 April 2024

Batam Kekurangan 20 Puskesmas

Berita Terkait

Puskesmas Rempangcate, Galang.
F. Dalil Harahap/Batam Pos

batampos.co.id – Batam masih kekurangan 20 Puskesmas. Sesuai dengan rasio dari World Health Organization (WHO) maka seharusnya Puskesmas di Batam berjumlah 40 unit atau kurang 20 unit lagi.

“Secara rasio memang belum cukup. Kalau WHO perbandingannya satu puskesmas untuk 30 ribu penduduk. Jadi jumlah penduduk kita baru setengah,” kata Kepala Dinas Kesehatan Didi Kusmarjadi, Jumat (26/1).

Hanya saat ini keberadaan klinik di Batam sudah membantu warga dalam mendapatkan perawatan. Terutama di pusat kota. Saat ini pembangunan Puskesmas lebih mengarah ke pinggiran dan hinterland.

“Tapi pembangunan ini kan harus menyesuaikan dengan anggaran. Kita terus meningkatkan pelayanan. Dalam waktu dekat Puskesmas Tanjunguncang akan beroperasi,” katanya.

Saat ini dinas kesehatan Kota Batam sedang mengusulkan status semua Puskesmas di Batam naik statusnya. 20 puskesmas di Batam sudah rawat inap padahal di kementerian statusnya adalah puskesmas bukan perawatan.

“Puskesmas kita semua sudah rawat inap. Jadi kita mengusulkan kementerian agar statusnya menjadi puskesmas dengan perawatan,” katanya.

Ia mengatakan semua puskesmas di Batam saat ini sudah memiliki tempat tidur inap sesuai kapasitas puskesmas. Demikian halnya dengan persediaan obat sudah mencukupi.

Anggota komisi IV DPRD Kota Batam Marlon Brando mengatakan jumlah puskesmas harus sesuai dengan kebutuhan masyarakat. “Tetapi jangan hanya fokus ke jumlah saja. Harus mengutamakan pelayanan kepada masyarakat,” katanya.

Ia mengatakan saat ini Jumlah Puskesmas yang paling dibutuhkan adalah di pinggiran. “Harapan kita jangan sampai ada warga yang tidak mendapatkan pelayanan kesehatan,” katanya. (Ian)

Update