Jumat, 29 Maret 2024

Diklat REI Batam dan BTN, Didik Pengusaha Developer Jadi Profesional

Berita Terkait

Ketua DPD REI Batam Achyar Arfan; Pimcab BTN Batam, Ali Irfan dan panitia Diklat REI Batam dan BTN foto bersama.

batampos.co.id – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Real Estate Indonesia (REI) Batam bekerjasama dengan BTN Cabang Batam menggelar Diklat Strategi Perencanaan Pembangunan dan Pengelolaan Apartemen dan Rumah Susun di Hotel Ibis Style Nagoya, Kamis (8/2) hingga Sabtu (10/2).

“Diklat ini ada dua program yakni pendidikan bangun rumah tapak di Semarang dan kedua yakni pendidikan bangun apartemen di Batam,” kata Ketua DPD REI Batam, Achyar Arfan di Griya REI Batam, Selasa (30/1).

Tujuan dari diklat ini adalah untuk memberikan pendidikan kepada pengusaha properti pemula agar bisa memahami seluk beluk dunia properti. Dan tema yang dipilih adalah pendidikan untuk bangun apartemen dan rusun karena Batam memang mengarah kesana.Selain itu, apartemen memiliki proses pembangunan yang berbeda jika dibandingkan dengan rumah tapak. Proses tersebut seperti hak kepemilikan yang bersifat strate title.

“Bangun sebuah proyek itu ada ilmunya. Makanya diklat ini bagaimana mendidik mereka supaya jadi profesional,” ujarnya.

Dalam acara ini akan diisi oleh sembilan narasumber lokal dari Batam, yakni Direktur Ciputra Development Maiko Handoyo, Wakil Ketua Umum DPP REI Budi Hermawan, Direktur PT PP Properti Tbk Galih Saksono, Co Owner PT Inpro Property Heri Sosiawan, Pemasar Properti Andi K Natanael, Direktur Utama PT Prima Lestari Investindo Mr Priyanto, Anggota Badan Diklat INI Taufik Iman Santoso, Direktur Utama PT Properti Tbk Taufik Hidayat dan Coo. PT Prima Buana Internusa Maulim Widjojo.

Di tempat yang sama, Pimpinan Cabang BTN Batam, Ali Irfan mengatakan diklat ini merupakan salah satu peluang untuk mendidik pengusaha baru yang akan menjadi pengembang baru.”Dan dengan BTN sama-sama bersinergi dan saling membesarkan,” ungkapnya.

Menurut Ali, prospek properti pada tahun 2018 sangat bagus. Untuk itu, BTN akan layani baik properti vertikal maupun horizontal. Namun dalam perjalanannya khusus untuk properti vertikal, BTN akan selektif, dimana akan membantu proses Kredit Pemilikan Rumah (KPR) jika sudah 60 persen laku.”Kami dukung penuh kegiatan ini,” ungkapnya.

Sedangkan Ketua Panitia Lina mengatakan acara ini bukan hanya untuk pengembang tapi juga bisa untuk profesi lain seperti arsitek dan lainnya.

“Mereka akan dididik bagaimana caranya mengajukan fatwa planologi dengan mendengarkan pemaparan secara langsung dari BP Batam,” katanya.

Ada juga tambahan dari notaris yang akan menyampaikan bagaimana caranya melakukan jual beli apartemendi Batam. Bagi yang berminat untuk berinvestasi di acara tersebut, bisa mengunjung kantor DPD REI khusus Batam di Batamcentre dekat Kantor LAM Batam.(leo)

Update