Rabu, 24 April 2024

Minggu, Besok, Donor Darah bersama Kaskuser di Kantor PMI Batam

Berita Terkait

Ilustrasi Donor darah PMI.
Foto.Yusnadi/Batam Pos

batampos.co.id – KASKUS bersama Palang Merah Indonesia (PMI) akan menyelenggarakan Donor Darah Serentak bersama Komunitas Regional KASKUS di 58 Regional, Minggu (25/2) besok.

Kegiatan ini berlatarbelakang aksi sosial yang rutin dan sering dilakukan oleh rekan-rekan Regional KASKUS.

Untuk wilayah Batam sendiri, akan diadakan di kantor PMI di Batamcenter, mulai pukul 09.00 WIB hingga 13.00 WIB.

Panitia Acara Donor Darah Kaskus, Bagir Abunumay mengatakan, kegiatan ini bertujuan mempererat tali persaudaraan antar Kaskuser Regional dan Memperkenalkan kegiatan sosial yang sering dilaksanakan oleh Regional KASKUS kepada Masyarakat.

“Selaib itu, kami juga ingub menjalin kerjasama yang simultan antara KASKUS dan PMI untuk membantu meningkatkan kebutuhan akan darah di Indonesia,” ujar Bagir di kawasan Nagoya siang ini.

Menurutnya, kegiatan donor darah ini juga bertujuan mendorong gaya hidup sehat masyarakat.

“Meningkatkan kesadaran masyarakat pentingnya melakukan donor darah dan memberikannya kepada yang membutuhkan,” tutup Bagir.

Bagir pub mengatakan, acara ini terbuka untuk umum. “Jadi bagi warga Batam yang ingin mendonorkan darahnya, silakan datang besok, Minggu 25 Februari mulai pukul 09.00 WIB ke kantor PMI Batamcenter. Kita donor bersama,” tutupnya. (cha)

Update