Sabtu, 20 April 2024

Pemerintah Prioritaskan Kegiatan DAK

Berita Terkait

batampos.co.id – Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Pendapatan dan Aset Daerah (BPKPAD) Pemkab Natuna Dicky Kusnaidi mengatakan, pemerintah daerah saat ini masih memprioritaskan kegiatan dari dana alokasi khusus (DAK).

Dengan kondisi keuangan daerah saat ini, pemerintah daerah masih membatasi kegiatan fisik yang bersumber dari pendapatan dana bagi hasil migas. Karena masih menunggu dana transfer dari pusat.

“Pembangunan di daerah tetap dilaksanakan, dan pemerintahan daerah tetap berjalan. Tapi masih prioritaskan sumber DAK,” kata Dicky kemarin.

Namun secara teknisnya kata Dicky, kapan kegiatan pembangunan berjalan, tentu tergantung pada dinas teknis masing-masing dan unit layanan pengadaan. Badan keuangan hanya sebatas mengeluarkan dana. Dan dana untuk kegiatan DAK tersedia.

Untuk kegiatan DAK ini kata Dicky, paling lambat pada bulan Juni sudah selesai perjanjian kontrak tahap pertama. Dinas teknis tentu diharapkan lebih cepat menyerap kegiatan DAK tahun ini.

“Keuangan daerah sudah diprioritaskan kegiatan DAK, dinas teknis lah mengatur kapan kegiatan pembangunan lebih cepat berjalan,” ujar Dicky.

Selain kegiatan DAK sambungnya, pemerintah daerah juga memperiotaskan kegiatan menyambut pelaksanaan MTQ yang sudah dekat. Sehingga anggaran daerah masih disiapkan kegiatan tersebut.

“Tidak benar, isu di luar itu pembangunan tidak berjalan karena keuangan daerah kosong. Buktinya pemerintah daerah berjalan baik, sekolah berjalan, anggaran desa disalurkan, gaji pegawai dibayarkan. Hanya saja untuk kegiatan fisik, Diprioritaskan kegiatan DAK dan persiapan MTQ,” jelas Dicky. (arn)

Update