Selasa, 19 Maret 2024

Dinsos-PM Cari Distributor Beras

Berita Terkait

ilustrasi

batampos.co.id – Kepala Dinas Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat (Disos-PM) Kota Batam, Hasyimah mengatakan akan mencari distributor untuk bantuan beras kepada warga miskin jika beras dari Bulog tidak bagus kualitasnya.

“Jika berkutu kita tak ambil,” kata dia, Jumat (9/3).

Selama ini untuk bantuan non tunai warga miskin menerima beras 10 kilogram dengan harga Rp 110 ribu dan didistribusikan ke penerima termasuk di pulau.

“Kalau kondisi beras mereka (Bulog, red) seperti yang diberitakan saat ini kami akan mencoba mencari distributor lain yang menyanggupi sesuai dengan hargan yang ditentukan pemerintah,” terang mantan Kepala Sekolah SDN 007 Sekupang ini.

Hasyimah mengakui karena Batam bukan daerah penghasil, pihaknya memang kesulitan untuk mendapatkan beras yang bagus dengan harga murah, namun demikian jika Bulog memang benar-benar tidak memiliki beras yang bagus, tentu pihaknya harus berusaha mendapatkan beras tersebut, agar bantuan untuk warga miskin tetap berjalan.

Dinsos-PM sebagai fasilitator dan pengawas berhak menentukan distributor beras yang akan diberikan kepada masyarakat. Jadi tidak menutup kemungkinan distributor lain untuk mengakomodir kebutuhan warga miskin penerima Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT).

Tahun ini sedikitnya 32.493 peneriman manfaat BPNT di Batam. Setiap bulannya penerima mendapatkan batuan Rp110 ribu yang bisa ditebus berupa beras dan gula.

Sebelumnya, Komisi II DPRD Batam menggelar Inspeksi Mendadak (Sidak) di Gudang Bulog Batam, Batuampar, Rabu (7/3). Hasilnya, dari 1.186 ton beras di bulog hanya 386 ton yang bisa didistribusikan kepada masyarakat. Sisanya 800 ton berkualitas buruk, sehingga harus diproses ulang dulu sebelum dilakukan distribusi.(yui)

Update