Sabtu, 20 April 2024

Pelindo Siapkan 815 Tiket Mudik Gratis

Berita Terkait

Penumpang mudik gratis tahap pertama berangkat menggunakan KM Sabuk Nusantara 30, Selasa (5/6) siang. F. Faradilla/batampos.co.id

batampos.co.id – Manajer Umum PT Pelindo I Cabang Tanjungpinang I Wayan Wirawan melepas keberangkatan 420 orang yang menjadi bagian dari rombongan pertama mudik gratis yang ditaja tahun ini, Selasa (5/6) dengan menggunakan Kapal KM Sabuk Nusantara 30. Pemudik gratis bisa turun di pelabuhan yang sesuai rute kapal ini.

Mulai dari Kuala Maras, Tarempa, Midai, Pulau Tiga, Selat Lempa, Sedanau, Pulau Laut, Ranai, Subi, Serasan, Sintete dan Tambelan. ”Tadi KM Sabuk Nusantara 30 sudah lepas tali (keberangkatan) pukul 13.00 Wib,” ungkap Wayan.

Dikatakannya, sebelum pelepasan para penumpang, pihaknya menggelar doa bersama dengan mengundang puluhan anak yatim piatu, serta memberikan santunan. Sedangkan para penumpang mudik gratis, diberikan kaos, topi dan cemilan saat keberangkatan serta mendapatkan asuransi perjalanan.

”Mudah-mudahan para penumpang diselamatkan dalam perjalananya hingga sampai tujuan. Kami juga bekerjasama dengan petugas kesehatan pelabuhan dalam pemeriksaan kesehatan penumpang, serta memberikan obat-obatan ketika ada penumpang yang sakit,” ujarnya.

Kemudian, lanjut Wayan, jumlah tiket gratis yang disediakan sekitar 815 orang. Terbagi menjadi tiga trayek, dengan rincian dua keberangkatan dari pelabuhan SBP Tanjungpinang dan satu trayek dari Pelabuhan Sri Bayintan, Kijang. Keberangkatan kedua, pada Kamis 7 Juni 2018 yang disediakan bagi 400 penumpang dari Pelabuhan Sri Bayintan dengan rute Kuala Maras, Tarempa, Midai, Pulau Tiga, Selat Lempa, Sedanau, Pulau Laut, Ranai, Subi, Serasan, Sintete dan Tambelan.

Lalu, keberangkatan terakhir pada Sabtu 9 Juni 2018, keberangkatan ketiga yang disediakan 415 orang dari Pelabuhan SBP menuju Tanjungbalai Karimun, Bengkalis dan Dumai. ”Program ini bentuk kepedulian kami dan berharap peserta yang mengikuti dapat merasakan manfaatnya dengan berkumpul bersama keluarga yang dikunjungi,” ucapnya.

Sementara itu, beberapa waktu berselang, Gubernur Kepri Nurdin Basirun beserta rombongan hadir dan langsung menuju ke dalam KM Sabuk Nusantara 30 untuk meninjau penumpang. Pada kesempatan itu, Nurdin juga mengingatkan kepada para kru kapal untuk berhati-hati saat berlayar dan berikan pelayanan baik kepada penumpang.

Gubernur juga mengapresiasi Pelindo I Cabang Tanjungpinang dan berharap ke depan tetap ada penyelenggaraan program mudik gratis Lebaran untuk masyarakat Kepri yang akan pulang kampung.”Saya atas nama Pemprov Kepri mengucapkan selamat Lebaran, semoga sampai tujuan berkumpul dengan keluarga,” pungkasnya. (aya)

Update