Sabtu, 20 April 2024

Puncak Arus Mudik Mulai Hari Ini

Berita Terkait

Penumpang kapal antre di pintu masuk Pelabuhan Sekupang.
F Dalil Harahap/Batam Pos

batampos.co.id – Polsek Kesatuan Pelaksana Pengamanan Pelabuhan (KPPP) Polresta Barelang memprediksikan puncak arus mudik akan mulai terjadi hari ini, Senin (11/6).

Kapolsek KPPP AKP Reza Morandi Tarigan menjelaskan, prediksi tersebut dikarenakan hari ini karena Sabtu (9/6) lalu merupakan hari terakhir bekerja dan hari ini sudah mulai memasuki cuti bersama.

“Puncak arus mudik diprediksikan pada tanggal 11 dan tanggal 13 itu. Jadi, dari hari Senin itu penumpang semakin bertambah,” kata Reza.

Reza menjelaskan awalnya puncak arus mudik diperkirakan akan terjadi pada H-3 lebaran atau 12 Juni 2018 mendatang. Namun karena pemerintah menambah waktu cuti bersama yang sebelummya mulai tanggal 12 menjadi tanggal 11 maka puncak arus mudik pun bergeser.

“Pertama kali rekomendasi hari mudik tertinggi itu pada tanggal 12-13 Juni 2018, namun karena ada perubahan hari libur maka berubah puncak mudik menjadi 8 dan 9 Juni,” bebernya.

Dari data sementara yang ia dapatkan, jumlah pemudik yang akan berangkat dengan menggunakan kapal Pelni bertambah sekitar 500 orang. Dari data itu, tercatat sudah ada sekitar 3.400 penumpang yang akan berangkat pada keberangkatan yang selanjutnya.

“Kapasitas kapal ini sekitar 3.500 penumang. Untuk keberangkatan selanjutnya, kita prediksi kapal ini akan dipenuhi dengan pemudik,” imbuhnya. (gie)

Update