Rabu, 24 April 2024

Polda Kepri Rayakan HUT Bhayangkara

Berita Terkait

Kapolda Kepri Irjen Didid Widjanardi menyapa anggota Polair Polda Kepri usai pelaksanaan tabur bunga dalam rangka HUT Bhayangkara di Pelabuhan Batuampar, Jumat (29/6). F Cecep Mulyana/Batam Pos

batampos.co.id – Polda Kepri merayakan HUT Bhayangkara ke 72, Jumat (29/6). Perayaan dilaksanakan dengan tabur bunga di dermaga Batuampar, lalu juga di Taman Makam Pahlawan Batuaji serta Bakti Sosial untuk masyarakat di Rumah Sakit Bhayangkara Polda Kepri.

“Tabur bunga ini bentuk penghormatan jajaran Polda Kepri terhadap para pahlawan dan senior kami yang telah berjuang untuk Indonesia, menegakan keadilan dan berjuang untuk mempertahankan NKRI,” kata Kapolda Kepri Irjen Pol Didid Widjanardi, Jumat (29/6).

Di perayaan HUT Bhayangkara ini, Didid mengatakan tidak akan melaksanakan kegiatan yang hura-hura. Namun, menekankan ke anggotanya untuk melakukan kegiatan positif dan bermanfaat bagi masyarakat.

“Oleh sebab itu kami juga menggelar Bakti Sosial juga,” ungkapnya.

Saat prosesi itu, Irjen Pol Didid Widjanardi melarungkan beberapa jenis kembang bunga ke laut. Kegiatan ini juga diikuti oleh beberapa pejabat utama Polda Kepri.

Terkait kegiatan Bakti Sosial, Didid menyampaikan Jumat (29/6) digelar kegiatan sunat massal. Lalu, Sabtu (30/6) dilaksanakan operasi tumor dan katarak.

Wakapolda Kepri Brigjen Yan Fitri menyapa seorang anak peserta sunatan massal yang diselenggarakan oleh Polda Kepri bersama yayasan Budha Tzu Chi di rumah Sakit Bahyangkara Polda Kepri, Jumat (29/6). Kegiatan tersebut dalam rangka HUT Bhayangkara. F Cecep Mulyana/Batam Pos

Wakapolda Kepri Brigjen Pol Yan Fitri Halimansyah menambahkan sebanyak 150 anak-anak ikut kegiatan sunat massal, Jumat (29/6). Kegiatan ini, menurut Yan hasil kerjasama dengan Yayasan Budha Tzu Chi.

“Selain memperingati HUT Bhayangkara, kegiatan ini juga merupakan program dari Satgas Nusantara. Sabtu (30/6) ratusan orang ikut operasi katarak dan tumor,” tuturnya.

Ia berharap kegiatan ini dapat membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan dalam bidang kesehatan. Ke depannya, jajaran Polda Kepri akan terus meningkatkan pelayanan dan membuat kegiatan serupa.

Selain itu, Yan menuturkan pihaknya akan terus menjaga situasi kamtibmas yang kondusif bagi seluruh masyarakat Kepri. Menjaga stabilitas keamanan di Kepri, menjadi tugas utama jajaran Polda Kepri.

“Kami akan terus menjaga keamanan, agar masyarakat merasa nyaman dan aman. Terkait kegiatan ini, tidak hanya di Kepri saja. Tapi seluruh (polisi di) Indonesia melaksanakan kegiatan bakti sosial ini,” pungkasnya. (ska)

Update