Kamis, 28 Maret 2024

Tiba di Asrama Haji Batam, JCH Kloter 15 Asal Pontianak Rekam Data Biometrik

Berita Terkait

Petugas PPIH Embarkasi Batam sedang memberikan pelayanan kepada para Jemaah Calon Haji asal kalimantan saat tiba di Asrama Haji Batam, Senin ((30/7). F Cecep Mulyana/Batam Pos

batampos.co.id – Sebanyak 445 Jemaah Calon Haji (JCH) kloter 15 asal Pontianak tiba di Asrama Haji Batam, Kamis (2/7). Di asrama mereka akan langsung melakukan pengecekan kesehatan sekaligus rekam data biometrik. Ini adalah terobosan baru Kementerian Agama (Kemenag) RI dalam penyelenggaraan haji tahun ini.

Kabid Penerimaan Pemberangkatan Haji, PPIH Embarkasi Haji Batam, Erizal Abdullah mengatakan, proses rekam data biometrik di embarkasi merupakan upaya layanan untuk kenyamanan JCH. Mengingat penyelenggaraan haji tahun-tahun sebelumnya proses biometrik memakan waktu hingga tujuh jam di Embarkasi Madinah dan Jeddah.

“Mulai tahun proses menjadi lebih hemat tenaga dan waktu bagi JCH,” kata Erizal.

JCH juga menjalani pemeriksaan kesehatan tahap akhir, menerima paspor haji, gelang, dana living cost sebesar SAR 1.500, dana penggantian biaya paspor, dana bantuan gubernur Sumsel dan gelang tanda pengenal.

Komposisi JCH kloter 15 ini terdiri dari 145 JCH Singkawang dan Sintang dan 300 JCH asal Pontianak. JCH Singkawang dan Sintang tiba di Asrama haji sekitar pukul 08.00 WIB. Sementara Pontianak pukul 16.00 WIB.

Pada hari yang sama, PPIH Embarkasi Batam juga memberangkatkan 450 JCH kloter 14. Jemaah diterbangkan menuju Jeddah sekitar pukul 08.20 WIB dan tiba di Bandara King Abdulaziz International Airport sekitar pukul 13.15 WAS. Terdapat 2 JCH yang mutasi masuk ke kloter 14 yaitu Sri Hazlinda dan Purwatiningsih.

“Dua jemaah ini dari kloter 12 asal Kapuas Hulu,” tutur Erizal.

Selanjutnya dalam kesempatan yang sama Pejabat Gubernur, Dodi Riyadmaji saat mengatakan, Pemerintah Kalimantan bersama seluruh masyarakat mengucapkan selamat menunaikan ibadah haji pada Kloter 14. Selamat berangkat ke tanah suci dan selamat kembali ke tanah air dengan memperoleh predikat haji yang mabrur.

Dodi meminta kepada selurah jamaah calon haji Kloter 14, agar mendoakan Provinsi Kalimantan Barat rukun, aman, damai dan sejahtera. (rng)

Update