Jumat, 29 Maret 2024

Pemko Batam belum Bisa Bantu Pengadaan CCTv

Berita Terkait

Khasya bersama Ade petugas CCTV Dinas Kominfo Batam saat memantau situasi sebagian wilayah Batam yang sudah terpasang CCTV di kantor Kominfo Batam, kamis (1/2). F.Cecep Mulyana/Batam Pos

batampos.co.id – Aparat Kepolisian berharap kepada Pemerintah Kota Batam, adanya tambahan CCTv di sejumlah titik yang kerap terjadi aksi kriminalitas di Kota Batam. Hal ini dilakukan untuk memberikan rasa kenyamanan kepada seluruh pengusaha yang bisa meningkatkan perekonomian Kota Batam.

Walikota Batam Muhammad Rudi mengatakan, dirinya belum bisa membantu banyak terkait dengan penambahan CCTv di sejumlah titik di Kota Batam. Sebab, pendapatan asli daerah (PAD) Kota Batam tidak mencukupi untuk memasang CCTv disejumlah titik yang dianggap rawan tersebut.

“Kalau PAD tidak cukup saya tidak bisa membantu. Untuk itu saya membagi dari PAD. Bantuan pusat seperti DAK dan DAU tidak boleh. Karena mereka sudah sampaikan kalau DAK untuk ini dan DAU untuk ini. Tapi PAD itu dari yang kita hasilkan PAD kita terbatas,” kata Rudi.

Sementara, jika menggandeng pengusaha dalam penambahan CCTv ke sejumlah titik itu boleh saja. Namun, CCTv yang dibantu dari pengusaha itu tentunya harus terkoneksi langsung ke Pemerintah Kota Batam. Jika nantinya diperlukan oleh pihak kepolisian dalam hal pengungkapan kasus, Pemerintah Kota Batam akan memberikannya langsung ke pihak kepolisian.

“Karena ini jelas menyelamatkan Kota Batam. Jadi yang menjaga batam aman. Kalau TNI maupun Polri ada waktu dan batasnya. Kalau kamera 24 jam, kita sangat butuh sebenarnya,” tuturnya.

Ia menambahkan, sejauh ini hanya ada 50 CCTv yang tersebar di Kota Batam. Untuk tahun 2019 mendatang, pemerintah hanya bisa menambahkan 50 CCTv lagi. Sehingga, tahun depan ada 100 unit CCTv yang akan tersebar di Kota Batam. Selain penambahan CCTv, pemerintah Kota Batam juga akan terus menyempurnakan sistemnya.

“50 sudah selesai, tinggal 50 lagi untuk titik titik yang kita anggap harus dipasang, akan kita pasang disana. itu untuk anggaran 2019,” imbuhnya.

Sementara itu, Kapolresta Barelang, Kombes Hengki berharap adanya partisipasi Pemerintah Kota Batam bersama dengan pengusaha maupun kepolisian untuk penambahan CCTv disejumlah titik yang kerap terjadi aksi kriminalitas di Kota Batam. Menurut Hengki, idealnya di Kota Batam harus terdapat 500 sampai 1000 CCTv yang tersebar di seluruh Kota Batam.

“Dengan adanya CCTv ini, tentunya investor akan merasa aman dalam investasi di Batam. Hingga hasil akhirnya nanti juga akan tambah pendapatan Kota Batam dengan banyaknya investor yang datang,” tegas Hengki. (gie)

Update