Kamis, 25 April 2024

Pekan Imunisasi Nasional Dilaksanakan Hari Ini

Berita Terkait

054804_466430_vaksinbatampos.co.id – Pekan Imunisasi Nasional diselenggarakan hari ini (8/3) hingga Selasa (15/3) mendatang. Dinas Kesehatan Kota Batam, telah melakukan sosialisasi terkait pelaksanaan PIN di tingkat Kecamatan dan Puskesmas se Kota Batam.

Kepala Bidang Pencegahan dan Penyehatan Lingkungan (P2PL) Dinas Kesehatan Kota Batam, Sri Rupiarti mengatakan, untuk tahun ini Batam akan mengimunisasi sebanyak 122.886 anak usia 0-59 bulan.

Dikatakan Sri saat ini tidak ada temuan kasus polio di Batam. Namun demikian Batam tetap melaksanakan PIN. Karena ini merupakan program dari Kemenkes yang diselenggarakan diseluruh Indonesia.

“Batam tak ada kasus, kita support program pemerintah untuk Indonesia bebas polio,” kata Sri, Senin (7/3).

Dinkes menyediakan 645 pos dan 1814 kader yang tersebar di Posyandu, Puskesmas, rumah sakit, dan bidan yang memiliki izin dari Dinkes.

Sri juga menambahkan masyarakat tidak usah khawatir terkait kehalalan vaksin. Sesuai dengan fatwa Majelis Ulama Indonesia (MUI) no 4 tahun 2016 sudah menyatakan kehalalan vaksin polio. “Sudah halal, tak usah cemas masyarakatnya,” ujar Sri.

Ia mengharapkan kepada masyarakat untuk aktif ikut serta dalam menyukseskan PIN. Karena mencegah lebih baik dari pada mengobati.

“Ayo kita sukseskan program ini. Dan pemberian vaksin tidak dikenakan biaya atau gratis,” tutup Sri. (eggi)

Update