Rabu, 17 April 2024

Ini Akar Masalah Sopir Bus Trans Batam dan Angkutan Kota Sering Bentrok

Berita Terkait

Warga Batam saat menggunakan Bus Trans Batam jurusan Sekupang-Jodoh. Foto: Dalil Harahap/ Batam Pos
Warga Batam saat menggunakan Bus Trans Batam jurusan Sekupang-Jodoh. Foto: Dalil Harahap/ Batam Pos

batampos.co.id -Pantas saja hubungan para sopir bus trans Batam dengan para sopir angkutan kota (angkot) terus memanas karena ternyata Pemko Batam belum mengesahkan trayek baru angkutan umum, meski sudah selesai disusun. Akibatnya terjadi tumpang tindih.

“Kita masih  menunggu rapat para pihak, setelah itu baru disahkan,” kata Kabid Lalu Lintas Dishub Kota Batam, Faizal Riza, Selasa (26/4/2016).

Dalam rancangan trayek yang sudah dibahas Pemko Batam (Dishub) dengan Forum Lalu Lintas Angkutan Jalan, sedikitnya ada 30 persen trayek berubah. Ada penambahan, perubahan trayek, hingga pengurangan jumlah angkutan umum di beberapa trayek.

Perubahan beberapa trayek maupun pengurangan jumlah aramada di beberapa trayek, kata Riza, sangat penting mengingat trayek lama sudah tak relevan lagi dengan kondisi saat ini.

Pertumbuhan pemukiman baru, penambahan jumlah kendaraan, penambahan kawasan industri, menuntut perubahan trayek agar semua kawasan-kawan baru itu terlayani angkutan umum.

“Trayek lama sudah belasan tahun, sudah tak sesuai lagi, makanya dilakukan revisi,” ujar Riza.

Ia berharap semua bisa selesai dengan cepat sehingga tidak ada lagi gesekan para sopir di lapangan. Juga tak ada lagi kawasan yang tak terlayani oleh angkutan umum. (k1/eggi)

Baca Juga:
> Sopir Bus Trans Batam Diintimidasi Sopir Angkot, Kapolres: Pemko Jangan hanya Bisa Salahkan Polisi
> Wali Kota Batam: Dua Kali Anak Buah Saya Digebukin Tak Ada Tindakan dari Polisi
> Sopir Bus Trans Batam Dianiaya, Dewan Minta Polisi Jangan Lepas Tangan

Update