Kamis, 28 Maret 2024

Pelajar Putri lebih jagi Dibanding Pria, Mereka Sabet Nilai UN Tertinggi

Berita Terkait

Riang setelah dinyatakan lulus
Riang setelah dinyatakan lulus

batampos.co.id – Batam kembali meraih peringkat pertama dalam perolehan nilai Ujian Nasional (UN) tingkat SMA sederajat se-Kepri tahun ini. Dua siswa Batam masing-masing mendapatkan nilai UN tertinggi untuk tingkat SMA/MA dan SMK.

Kedua pelajar itu adalah

  • Siswi SMAN 3 Batam, Rahmi Adelina, yang lulus dengan nilai 530. Ini merupakan nilai UN tertinggi se-Kepri untuk tingkat SMA dan MA.
  • Siswi SMK Kartini Batam, Windy Tjang, dengan nilai 375,6, untuk nilai UN tertinggi tingkat SMK.

”Batam masih mendominasi untuk hasil terbaik. Sedangkan Tanjungpinang berada si posisi dua,” ujar Kepala Bidang Pendidikan Dasar (Dikdas) Dinas Pendidikan Provinsi Kepri, Atmadinata, Jumat (6/5).

Atma menyebutkan, posisi kedua dan ketiga untuk tingkat SMA/MA diraih pelajar asal Tanjungpinang. Masing-masing adalah Nurma Wijaya, siswa SMAN 2 Tanjungpinang dengan nilai 529,5 dan Alfian, pelajar SMAN 1 Tanjungpinang dengan nilai 528.

”Peraih 10 besar tingkat SMA/MA didominasi siswa SMA. Dan umumnya siswa jurusan IPA,” terang Atma.

Sedangkan peraih nilai UN terbaik kedua untuk tingkat SMK diraih pelajar SMKN 1 Tanjungpinang, Verend, dengan nilai 374. Kemudian posisi ketiga adalah Charles Tang dari SMK Kartini Batam dengan nilai 370.

”Hasil UN tahun ini sejak 4 Mei lalu sudah kami serahkan kepada masing-masing sekolah SMA/SMK dan MA yang ada di Provinsi Kepri,” ungkap Atma.

Ditanya posisi Kepri di tingkat nasional, Atma mengaku belum mengetahuinya. Kata dia, nanti akana ada rilis dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Atma menambahkan, hasil UN kali ini bukan penentu kelulusan. Sebab selain hasil UN, ada nilai rata-rata rapor dan nilai ujian sekolah yang diakumulasikan untuk menentukan lulus tidaknya siswa di setiap sekolah.

Disebutkan, UN tingkat SMA sederajat di Kepri tahun ini diikuti 18.759 peserta. Terdiri dari 10.413 pelajar SMA, 940 pelajar MA, dan 7.046 pelajar SMK

Atma mengimbau, para pelajar tidak berlebihan dalam merayakan kelulusan tahun ini. Dalam hal ini dia mengaku pihaknya sudah berkoordinasi dengan kepolisian. ”Untuk mencegah terjadinya perayaan kelulusan yang berlebihan,” kata Atma.

Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam, Muslim Bidin membenarkan Batam kembali meraih peringkat pertama dalam perolehan nilai Ujian Nasional (UN) tingkat SMA sederajat se-Kepri tahun ini. Dari 10 besar peraih nilai UN tertinggi, delapan di antaranya merupakan siswa Batam.

”Batam ranking satu se-Kepri,” kata Muslim Bidin, Jumat (6/5).

Namun Muslim mengaku belum mengetahui secara rinci nama dan asal sekolah dari depalan siswa yang meraih nilai UN tertinggi tahun ini. ”Coba tanya sama Pak Andi Agung,” ujarnya.

Andi Agung yang dimaksud Muslim adalah Kabid Pendidikan Menengah Disdik Batam. Namun setali tiga uang, Andi juga enggan membocorkan nama delapan siswa Batam peraih nilai UN tertingi tingkat SMA sederajat itu.

”Tapi yang jelas dari sepuluh besar, delapannya dari Batam. Dan itu semuanya (jurusan) IPA loh,” lanjutnya. Andi berharap para siswa tidak berlebihan dalam merayakan kelulusannya.

Sementara Kepala Sekolah SMAN I Batam, Chaidir, menyampaikan undangan pengumuman kelulusan pada hari ini, Sabtu (7/5). Kata Chaidir, pengumuman digelar pada pukul 15.00 WIB. ”Cuma siswa saja, nggak sama orangtuanya,” ungkapnya. (jpg/ska)

Update