Sabtu, 20 April 2024

Jelang PON, Tim Tinju Kepri Latihan Di Thailand

Berita Terkait

tinjubatampos.co.id – Tim tinju Kepri yang akan berlaga di Pekan Olahraga Nasional (PON) 2016 melakukan pemusatan latihan di luar negeri, tepatnya di Nakhon Ratchasima, Thailand dan berikutnya di Ho Chi Minh City, Vietnam.

“Tim telah berangkat hari Minggu kemarin dari Sekupang menuju Singapura, dan kemudian berangkat menuju Thailand,” kata sekretaris Persatuan Tinju Indonesia, Abdul Razak, kemarin (8/6).

Tim tinju Kepri terdiri dari 7 orang, yakni dua pelatih, Erzon dan Rionando Butar-Butar dan lima atlit, yakni Sandyarto Deno Feroza, Louis Emdee Bangun, Janes Siregar, Jonelyn Erzon, dan Octavia Siagian.

“Mereka akan berlatih di Thailand sampai 25 Juni mendatang. Latihan yang mereka lakukan adalah sparring,” jelasnya.

Di Nakhon, mereka akan berlatih tanding dengan petinju-petinju dari negara Asia Tenggara lainnya seperti Malaysia, Singapura dan lainnya yang juga tengah melakukan latihan disana. Dua PON sebelumnya, tim Kepri juga menggelar metode latihan yang sama.

“Kondisi mereka sebelum keberangkatan terpantau bagus karena tetap menjaga kebugarannya,” terangnya lagi.

Selanjutnya, tim ini akan pergi ke Vietnam dan akan berlatih disana hingga 10 Juli.”Dana yang kami gunakan berasal dari Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kepri,” ujarnya lagi.

KONI Kepri katanya telah membuktikan komitmennya untuk membantu lima cabor unggulan seperti tinju.

“Target kami PON nanti adalah satu emas dan satu medali lainnya,” tutup Razak.(leo)

Update