Sabtu, 20 April 2024

Ribuan Warga Sekupang Ramaikan Pesta Rakyat dan Anak Pesta Pantai

Berita Terkait

Warga Tanjungriau, Sekupang mengadakan lomba Perahu Layar yang bertajuk Pesta Anak Pantai seklaigus memeriahkan HUT RI-Ke 71, Minggu (4/9). Selain perahu layar banyak juga perlombaan lainnya yang digelar. F. Dalil Harahap/Batam Pos
Warga Tanjungriau, Sekupang mengadakan lomba Perahu Layar yang bertajuk Pesta Anak Pantai seklaigus memeriahkan HUT RI-Ke 71, Minggu (4/9). Selain perahu layar banyak juga perlombaan lainnya yang digelar. F. Dalil Harahap/Batam Pos

batampos.co.id – Kecamatan Sekupang menggelar acara bertajuk Pesta Rakyat dan Pesta Anak Pantai yang dilaksanakan di dua tempat berbeda yakni di Lapangan Bola Seiharapan dan Kelurahan Tanjungriau, Sekupang, Minggu (4/9).

Acara turut dihadiri Wali Kota Batam Muhammad Rudi, Wakil Wali Kota Amsakar Achmad dan SKPD lainnya.

Berbagai kegiatan dilaksanakan dalam acara pesta rakyat diantaranya, jalan santai, lomba makan kerupuk, tarik tambang, fashion show, hingga hasil karya makanan non beras.

Camat Sekupang, Zurniati mengatakan acara ini merupakan puncak dari rangkaian dalam perayaan HUT RI yang ke 71 kemarin. Sebanyak lebih dari lima ribu warga Sekupang ikut meramaikan acara ini.

Panitia kecamatan juga menyiapkan hadiah utama satu unit sepeda motor, kulkas, mesin cuci, kipas angin, dan hadiah mearik lainnya.

“Biar semangat warga, jadi kita berikan hadiah, panitia menyediakan lebih dari lima ribu kupon undian untuk jalan santai ini,” kata dia.

Tambahnya, acara ini diharapkan bisa meningkatkan kebersamaan dan menjalin silahturahmi diantar warga Sekupang. Meskipun cuaca panas tidak mengurungkan semangat ribuan warga untuk mengikuti semaraknya perayaaan HUT RI ke 71.

Selain pesta rakyat, Kecamatan Sekupang juga menggelar pesta anak pantai berupa lomba perahu layar di Tanjungriau. Lomba perahu layar langsung dibuka oleh Wali Kota Batam Muhammad Rudi, Wakil Wali Kota, Amsakar Achmad serta kepala SKPD lainnya.

“Kita apresiasi kegiatan ini, kesenian dan kebudayaan melayu tidak pernah lupa disetiap acara yang digelar Kecamatan Sekupang, dan terus dipertahankan hingga saat ini. Kedepan kita ingin kampung (Tanjungriau, red) ini menjadi pusat kesenian daerah melayu,” ujarnya.(cr17)

Update