Sabtu, 20 April 2024

Imigran Berbuat Pidana, Diancam Dideportasi

Berita Terkait

Imigran di lobi Hotel Kolekta Batam. Foto: eggi/batampos.co.id
Imigran di lobi Hotel Kolekta Batam. Foto: eggi/batampos.co.id

batampos.co.id – Selama ini seluruh jajaran pemerintah daerah di Batam, menerima keberadaan imigran yang sedang mencari suaka.

Tapi menurut Kabid Humas Polda Kepri AKBP Hartono, bila oknum-oknum imigran berbuat asusila dan merusak moral. Ia merasa sebaikanya, para imigran tersebut di deportasi.

Sebab menurut Hartono, hal ini dapat menimbulkan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat.

“Nantinya bisa menimbulkan resiko, menganggu kamtibmas,” katanya, kemarin.

Tapi kata Hartono, semua itu butuh pembuktian. Dan pihak kepolisian, melalui Polresta Barelang sedang melakukan penyelidikan secara intesif terhadap para imigran tersebut.

“Polisi juga telah memeriksa para mucikarinya juga,” ungkapnya.

Selain menunggu hasil pemeriksaan pihak kepolisian. Hartono juga menjelaskan, bahwa pemeriksaan tersebut juga akan didukung dari penyelidikan yang dilakukan pihak imigrasi.

“Nanti, lihat hasil dulu. Dideportasi atu menjalani hukuman sesuai perudangan yang berlaku di Indonesia,” ujarnya.(ska/koran)

Update