Senin, 18 November 2024

Kadin Tanjungpinang Minta SWRO Segera Dioperasikan

Berita Terkait

Teknologi penyulingan air laut menjadi air minum (SWRO). foto:yusnadi/batampos

batampos.co.id – Ketua Kamar Dagang Indonesia (Kadin) Kota Tanjungpinang, Bobby Jayanto mendorong proyek percontohan nasional, Sea Water Riverse Osmosis (SWRO) Tanjungpinang segera dioperasikan. Bobby juga mendukung SWRO tersebut ditangani lansung oleh Pemko Tanjungpinang.

“Bukan hanya untuk kepentingan masyarakat, SWRO juga ada untuk kebutuhan bisnis,” ujar Bobby Jayanto menjawab pertanyaan Batam Pos, Senin (2/1/2016) lalu di Tanjungpinang.

Menurut Bobby Jayanto, penyediaan kebutuhan infrastruktur air bersih seperti SWRO sudah menjadi tanggungjawab Pemerintah Daerah. Ketua DPD Partai NasDem Kota Tanjungpinang tersebut mendukung langkah Pemko Tanjungpinang untuk  turun tangan langsung untuk mengelola SWRO tersebut.

“Tidak menjadi persoalan siapa yang mengelola. Yang penting segera dimanfaatkan,” papar Bobby.

Masih kata Bobby, untuk kebutuhan air bersih di Tanjungpinang tidak cukup untuk mengandalkan kemampuan bagi kebutuhan air bersih. Baik itu untuk kepentingan masyarakat maipun untuk menunjang kebutuhan usaha. Seperti perhotelan.

“Selain untuk kebutuhan masyarakat, air produksi SWRO juga bisa menjadi pilihan bagi suply air bersih di kapal-kapal,” jelas Bobby.

Seperti diketahui, Proyek percontohan nasional, Sea Water Riverse Osmosis (SWRO) Tanjungpinang yang sudah menelan APBN dan APBD senilai Rp97 miliar tersebut dinilai memberikan “kerugian” bagi pembangunan Provinsi Kepri kedepan. Karena kementeian terkait enggan untuk memberikan pembangunan dibidang perairan, karena belum diterima SWRO oleh Pemda. (jpg)

Update