batampos.co.id – Warga keturunan Tionghoa di Tanjungpinang menyambut gembira shio ayam api ditahun 2017 ini. Mereka meyakini dunia bisnis akan kembali pulih, bahkan mengalami kenaikan.
Dalam menyambut sukacitanya, berbagai pernak-pernik yang berhubungan dengan ayam api pun dipajang di rumah, perkantoran, maupun toko mereka. Seperti yang dituturkan Aseng, pemilik toko v-mart di jalan Pramuka.
Aseng menuturkan, ayam api memiliki sifat pekerja keras dalam mencari rezeki. Artinya dengan semangat kerja, kita akan meraih kesempurnaan untuk mencapai sukses dan kemenangan dalam hal rezeki.
“Saya optimis, dunia bisnis akan kembali sukses. Kita harus cepat bangkit untuk meraih kesuksesan ditahun 2017 dengan kerja keras dan kesabaran,” ujar Aseng.
Pantauan disepanjang jalan Merdeka Tanjungpinang yang merupakan pusat bisnis, sudah dihiasi ornamen warna merah. Lambang shio ayam api terpasang jelas diatas gapura.
“Suasana imleknya sangat terasa. Kotanya jadi cantik dengan ornamen warna merah. Banyak juga pernak-pernik imlek yang lucu-lucu dijual di sini,” ungkap Lina, warga Batam yang berkunjung ke Tanjungpinang.
Lina mengungkapkan, Tanjungpinang sudah menjadi langganan tujuan wisata saat menjelang imlek. Tidak hanya siang, kota yang dijuluki sebagai China Town ini selalu menjajakan berbagai jenis makanan saat malam hari.
“Kalau sudah dekat imlek, disini (Tanjungpinang, red) selalu ramai. Menurut saya, momentum ini (imlek) sudah menjadi tujuan wisata,” pungkasnya. (cca)