batampos.co.id – Kijang City Walk (KCW) di Bintan Timur, yang merupakan ikon Kota Kijang, menjadi salah satu tempat favorit yang sering dikunjungi sebagai tempat ngumpul, dan bersantai ria bersama teman dan keluarga. Tidak hanya masyarakat Bintan, namun destinasi rekreasi ini juga sering dikunjungi oleh masyarakat dari luar daerah Bintan.
Seperti Marisa 27, salah satu pengunjung yang berasal dari Tanjungpinang ini sengaja menyempatkan waktu liburannya untuk berkeliling menikmati pemandangan keindahan Kota Kijang, melalui jembatan selayang, yang merupakan satu dari sekian fasilitas yang dihadirkan di area KCW. “Asik, seru. Tempatnya bagus,” ujarnya, kepada Batam Pos, Selasa (7/2).
Wanita Kelahiran Medan ini mengaku mengetahui tempat rekreasi tersebut dari rekan kerjanya di salah satu perusahaan swasta di Tanjungpinang. Tak jarang bagi masyarakat yang berkunjung ke tempat ini selalu mengabadikan perjalanannya dengan berfoto bersama teman dan keluarganya.
“Teman yang bilang kemarin, katanya di Kijang ada tempat bagus. Bisa lihat pemandangan yang indah dari atas jembatan panjang, yang unik bentuknya,” ungkapnya.
Sementara itu, Camat Bintan Timur, Rusli, mengatakan untuk semakin memperindah suasana dari taman rekreasi ini, Pemkab Bintan sudah berencana akan membangun air pancur yang lokasinya akan dibuat di area bawah taman.
“Insya Allah tahun ini (2017) taman rekreasi itu akan dipercantik lagi dengan tambahan air pancur yang sudah dianggarkan. Sehingga masyarakat bisa lebih puas menikmati keindahan di taman tersebut,” terangnya.
Selain jembatan, kawasan Kijang City Walk yang dibangun sejak tahun 2015 ini juga dilengkapi wahana permainan untuk anak- anak, seperti perosotan, ayunan, dan beberapa alat olahraga. Dan seluruh fasilitas ini bisa di nikmati secara gratis oleh pengunjung.
Tak hanya itu, KCW pun kian menjadi primadona lantaran juga berdekatan dengan kebun binatang mini, taman kota yang memiliki danau buatan, pujasera, serta lapangan olahraga futsal dan bola basket, hingga komplek Masjid Raya Nurul Iman. (cr20)