Jumat, 24 Januari 2025

Tohpati Kolaborasi dengan Sheila Majid

Berita Terkait

Tohpati di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat, Senin (27/2). (Dedi Yondra/JawaPos.com)

batampos.co.id – Tohpati, gitaris andal, saat ini tengah menggarap musik untuk album terbaru penyanyi asal Malaysia, Sheila Majid.

“Kegiatan saya di industri musik sekarang, sedang mastering untuk album Sheila Majid,” kata Tohpati kepada JawaPos.com saat ditemui di kawasan Thamrin, Jakarta Pusat.

Pria 45 tahun itu membeberkan bahwa album anyar dari Sheila Majid ini bakal berisi sekitar sepuluh lagu. Delapan lagu di antaranya dikerjakan oleh Tohpati. Bahkan dia menyebut, empat lagu di sana adalah hasil karyanya.

Menurut Tohpati, album Sheila Majid bakal dirilis dalam waktu dekat. Album ini sempat tertunda karena berbagai hambatan.

“Lumayan lama (pengerjaan) karena milih lagunya,” imbuhnya.

Selain menggarap album Sheila Majid, Tohpati juga disibukkan persiapan jelan peluncuran album terbarunya yang diberi nama Tohpati Bertiga.

Album tersebut merupakan hasil proyek Tohpati bersama Indro Hardjodikoro dan Aditya Wibowo alias Bowie.

Rencananya album itu dirilis saat tampil Java Jazz Festival 2017 yang bakal diselenggarakan di JIExpo Kemayoran, Jakarta pada 3, 4, dan 5 Maret mendatang. (ded/JPG)

Update