Kamis, 25 April 2024

Hadiah Langsung, dan Cash Bertahap Satu Persen

Berita Terkait

Rumah Dream Land 1 tipe 58, berlokasi antara Tanjunguncang, Marina City, dan Sekupang. F. PKP untuk Batam Pos

batampos.co.id – Ungkapan home sweet home alias rumahku surgaku bisa di wujudkan dengan memiliki hunian di Dream Land 1 yang dikembangkan oleh PT Putera Karyasindo Prakarsa (PKP). Proyek Perumahan yang dikembangkan di kawasan Dream land ini, hadir dengan luas 50 hektare, berlokasi antara Tanjunguncang, Marina City, dan Sekupang.

Kini selama pameran PKP Fiesta di BCS Mall, pengembang menawarkan kemudahan cara bayar, yakni pembayaran tunai bertahap satu-an persen perbulan saja sampai dengan lunas. Tak hanya itu khusus selama pameran akan ada hadiah langsung sepeda motor matic untuk pembelian tunai keras atapun proses Kredit Pemilikan Rumah (KPR).

“Atau konsumen bisa memilih hadiah lainnya yakni tiga unit Air Conditioner (AC), satu unit kulkas dua pintu, serta satu unit TV LED,” ujar Pimpinan proyek Dream Land 1, Benedict, saat ditemui di kantor pemasaran di ruko Dream Land Blok A Nomor 5, Kamis (30/3).

Tak tanggung-tanggung pengembang juga memberikan keringanan biaya Akta Jual Beli (AJB), Sertifikat Hak Guna Bangunan (SHGB), dan Bea Perolehan Hak Guna Bangunan (BPHTB), khusunya bagi cara bayar tunai ataupun KPR. Mengenai harga yang ditawarkan mulai dari Rp 250-an juta.

“Sekarang saat yang tepat bagi konsumen untuk membeli rumah maupun town house di Dream Land 1, sangat cocok bagi mereka yang mau investasi,” tambahnya.

Ditambahkan, Benedict pembelian selama pameran, pihaknya juga menawarkan berhak ikut serta dapat undian berhadiah tahunan PKP dengan hadiah grand prize sepeda motor Harley Davidson serta 14 hadiah undian menarik lainnya. Sedangkan pada akhir tahun akan diundi dengan hadiah utama satu unit rumah di Dream Land 1 dan satu unit rumah di Puri Selebriti 1.

“Bagi anda yang membeli di pameran ini berkesempatan untuk menang undian berkali kali,”jelasnya.

Di kawasan Dream Land sendiri, kini telah dikembangkan Proyek Dream Land 1 berupa rumah dan townhouse, Dream land 2 rumah dan town house, Dream Land City berupa pasar dan ruko, serta proyek baru Dream Land Park yakni rumah dan ruko serta Dream Land Square Plaza serta ruko.

“Kawasan ini begitu diminati masyarakat Batam baik untuk hunian maupun untuk bisnis. Sebab itu dari beberapa proyek yang telah dipasarkan, sebagian telah terjual,” ujarnya.

Benedict mengatakan Dream land 1 berada di satu kawasan yang telah berkembang, tak hanya memberikan kenyamanan, kawasan ini juga menawarkan kemudahan akses ke pusat industri shipyard serta pusat bisnis dan hiburan yang telah ada sebelumnya.
“Dream Land kami rancang sebagai hunian prestisius dan merupakan konsep perumahan lengkap dalam satu area termasuk fasilitas dan untuk komersil, ruko, dan pasar. Lahan seluas 50 hektare ini akan kami kembangkan seluruhnya,” terangnya.

“Kami juga menyediakan berbagai fasilitas penunjang bagi para penghuni seperti wahana permainan air, taman anak-anak, dan area kommersial. Untuk menjamin keamanan, kami menerapkan sistem keamanan 24 jam setiap hari,” sambungnya.

Perumahan Dream Land 1, tersedia berupa rumah dan town house yang multifungsi, sebagai tempat tinggal sekaligus untuk menjalankan usaha. Terdiri dari empat tipe 38/78, 48/90, 58/105, dan tipe 68/120 serta town house dua lantai selebar enam meter.
“Hunian ini berada di lokasi strategis, sehingga perumahan ini cocok juga untuk mengembangkan usaha. Dan bagi mereka yang ingin berbisnis bisa mengambil town house, karena Dream Land diproyeksikan akan bertumbuh pesat dan ramai,” jelasnya.

Adapun proses pembangunan kondisi lingkungan proyek sedang disiapkan, seperti pembangunan pintu portal cluster, taman, dan yang lainnya masih dalam progres pembangunan. Sebagai informasi, Dream Land 1 tahap pertama, pada akhir tahun lalu sudah serah terima bangunan, hal ini karena selain bagunan sudah siap, ATB, listrik dan jalan juga sudah siap untuk Serah Terima Bangunan (STB) awal.

“Tersedia juga beberapa unit ready stock, baik rumah maupun town house,” jelasnya. (cr12)

Update