Jumat, 29 Maret 2024

Diprediksi Harga Ikan Akan Melambung Tinggi

Berita Terkait

batampos.co.id – Nelayan Senggarang memprediksikan harga ikan, sotong dan lainnya akan melambung tinggi. Sebab perairan Tanjungpinang dan Bintan sedang dilanda angin selatan disertai hujan yang lebat.

“Mungkin pekan depan harga ikan dan lainnya naik. Sebab nelayan mengalami kesulitan saat melaut yaitu cuaca ekstrim,” ujar Amir, salah satu nelayan Senggarang di Pelantar KUD Tanjungpinang, Kamis (1/6).

Untuk saat ini, kata pria paruh baya ini ketersediaan komoditas laut mulai berkurang. Sebab banyak nelayan yang enggan melaut akibat cuaca yang kurang bersahabat.

Dampaknya, lanjut bapak empat anak ini harga komoditas laut mengalami kenaikan. Diantaranya ikan tamban, tongkol, selikur, selar, sotong, dan udang.

“Kenaikannya bisa mencapai Rp 5 ribu-10 ribu per Kg. Kalau pekan depan cuaca semakin ektrim maka harganya bisa melambung dua kali lipat,” bebernya.

Hal senada dikatakan Ameng. Pedagang yang sudah puluhan tahun ngetem di Pasar Ikan, Kawasan Kota Lama ini mengaku jika harga ikan dan lainnya terus merangkak naik. Apalagi saat ini cuaca sedang tidak bersahabat.

“Sekarang musim angin selatan dan hujan lebat. Jadi semua komoditas laut naik tapi belum selangitlah,” katanya.

Dikatakan Ameng, ikan tamban yang biasanya dijual Rp 10 ribu menjadi Rp 15 ribu per Kg atau naik Rp 5 ribu per Kg. Kemudian ikan selar yang biasanya dijual Rp 30 ribu menjadi 33 ribu per Kg dan ikan selikur dari Rp 20 ribu menjadi Rp 23 ribu per Kg.

Berikutnya, ikan tongkol yang biasanya dijual Rp 15 ribu per Kg menjadi Rp 20 ribu per Kg. Selanjutnya sotong yang biasanya dijual Rp 30 ribu menjadi Rp 40 ribu per Kg.

“Kalau udang lebih mahal lagi. Kenaikannya bisa mencapai dua kali lipat. Karena ketersediaan udang sangat sedikit di pasaran,” jelasnya.

Ameng menambahkan harga seluruh komoditas laut akan mengalami kenaikan lagi. Kemungkinan kenaikannya bisa mencapai dua kali lipat pada pekan depan. Sebab kondisi perairan Tanjungpinang dan Bintan akan dilanda cuaca yang lebih ekstrim lagi.

“Kalau udah cuaca kayak gini. Harga ikan dan lainnya melambung tinggi, bahkan bisa dua kali lipat dari saat ini,” ungkapnya. (ary)

Update