Selasa, 23 April 2024

ASN Dilarang Ngopi Pada Jam Kerja 

Berita Terkait

batampos.co.id – Satpol PP terus gencar melakukan sosialisasi larangan ngopi pada jam kerja terhadap seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) Kabupaten Bintan.
Ini bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan terhadap ASN dalam bekerja.
“Kita sudah koordinasikan secara menyeluruh terhadap pimpinan di dinas masing-masing, supaya bisa memperingati anggotanya untuk tidak ngopi pada saat jam kerja,” jelas Kasatpol PP Kabupaten Bintan,  Mohammad Insan Amin, Jumat (18/8).
Sosialisasi ini lanjutnya merupakan tahap awal sebelum nantinya kebijakan larangan tersebut resmi diterapkan.
“Secepatnya kita akan terapkan larangan ngopi pada jam kerja ini dengan turun langsung ke lokasi-lokasi yang dianggap sering dikunjungi para ASN untuk ngopi saat jam kerja,” terangnya.
“Mudah-mudahan kebijakan untuk peningkatan disiplin ini bisa didukung oleh semua ASN, sehingga tidak ada lagi kedepannya ASN yang berani ngopi sembarangan pada jam kerja,” imbuhnya. (cr20)

Update